Berita Video
VIDEO - Masihkah Anda Membeli Daging Sapi Impor Bila Cara Mematikannya Seperti Ini?
Berbeda jauh dengan daging sapi lokal dibanderol antara Rp 100 ribu sampai Rp 120 ribu/kg.
TRIBUNKALTIM.CO - Beberapa pekan terakhir ramai diperbincangkan mengenai daging sapi impor murah masuk ke Indonesia. Bahkan harganya jauh dibanding dengan daging lokal di pasaran.
Harga daging impor dari pemerintah Indonesia memang dibanderol Rp 80 ribu/kg. Berbeda jauh dengan daging sapi lokal dibanderol natara Rp 100 ribu sampai Rp 120 ribu/kg.
Tetapi kita tidak pernah tahu bagaimana proses Sapi-sapi itu dimatikan. Dalam sebuah video mengejutkan tersebar bagaimana proses sapi atay hewan ternak itu dimatikan.
Video berdurasi 3 menit 33 detik itu memperlihatkan seekor sapi secara bergantian memasuki ruang besi sesuai porsi badan sapi. Pemilik akun Ehab Alameen menulis don't buy pack meat from Unreliable markets. Many times it is haram...watch the video.and share with your friends ...!!
Kepalanya kemudian dijepit besi yang secara otomatis menekan kepala sapi. Dalam waktu hitungan detik, sapi itu ditembak kepalanya dan mati. Setelah itu bangkai sapi di pindah ke ruang lain dan seterusnya.
Lihat videonya:
Bila dilihat proses mematikan sapi ini tidak sesuai syariah Islam. Bilaman syariah Islam untuk mematikan sapi terlebih dahulu penjagal mengucap Basmallah. Kemudian menyembelih lehernya hingga darah mengucur keluar dari lehernya.
Berikut penjelasan yang dilansir dakwah makassar dan Islampos.com terkait penyembelihan hewan ternak:
Ternyata sebuah penelitian menunjukan jawaban yang mengejutkan bahwa binatang yang disembelih secara syariat islam tidak merasakan sakit sama sekali.
Penelitian ini dilakukan oleh dua orang staff peternakan dari Hannover University, sebuah Universitas terkemuka di Jerman, yaitu Prof Wilhelm Schulze dan koleganya Dr. Hazim, keduanya memimpin satu tim penelitian terstruktur untuk menjawab pertanyaan :
Manakah yang lebih baik dan paling tidak sakit?
1. Menyembelih secara syariat islam yang murni/menggunakan pisau tajam (tanpa proses pemingsanan)?
2. Menyembelih dengan cara barat dengan pemingsanan/dipukul kepalanya?
Keduanya merancang penelitian sangat canggih, menggunakan sekelompok sapi yang cukup umur (dewasa).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/video_sapi-ditembak-ndase_20160628_104104.jpg)