Liga Spanyol
Turunkan Tim "Lapis Kedua", Madrid Cukur Deportivo La Coruna
Di dalam kotak penalti, James menyambar bola dengan sepakan keras setelah memanfaatkan umpan Lucas Vasquez.

TRIBUNKALTIM.CO - Real Madrid menang 6-2 atas Deportivo La Coruna pada pertandingan La Liga di Estadio Municipal de Riazor, Rabu (26/4/2017) atau Kamis dini hari WIB. Kemenangan Madrid ini dihiasi oleh dua gol James Rodriguez.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menurunkan pemain "lapis kedua" dalam laga ini. Meski begitu, Madrid tetap menyengat.
Dalam waktu semenit, Alvaro Morata membawa Madrid unggul terlebih dulu. Isco memberikan umpan terobosan kepada Morata di dalam kotak penalti. Tak ingin kehilangan momentum, Morata langsung melepaskan tendangan dengan menggunakan kaki kanan dan gol.
Gol tersebut merupakan torehan ke-18 Morata di semua kompetisi sepanjang panjang musim ini.
James Rodriguez menggandakan keunggulan Madrid lewat gol yang diciptakannya pada menit ke-14.
Di dalam kotak penalti, James menyambar bola dengan sepakan keras setelah memanfaatkan umpan Lucas Vasquez.
Unggul 2 gol, Madrid dikejutkan dengan gol balasan yang diciptakan Florin Andone pada menit ke-35. Dia berdiri bebas untuk melepaskan tembakan dari bola yang dikirimkan Gael Kakuta.
Namun, Madrid membuat tim tuan rumah menderita. Lucas Vazquez mencetak gol ketiga Madrid pada menit ke-44. Vazquez mencetak gol dengan memanfaatkan umpan Marcelo.
Selepas jeda, James memperbesar keunggulan Madrid lewat gol yang ditorehkannya pada menit ke-67.
Gol ini tidak terlepas dari penetrasi Morata ke dalam kotak penalti lawan. Morata lalu melihat James berdiri bebas dan memberikan bola. James pun tanpa kesulitan melesakkan bola.
Liga Spanyol
-
Real Madrid Vs Athletic Bilbao - Di Kandang Sendiri, Muka Los Blancos Diselamatkan Cristiano Ronaldo
-
Klasemen La Liga Bawa Barcelona di Ambang Juara, Begini Hitung-hitungannya
-
Lionel Messi Orang yang Paling Berjasa bagi Karir Neymar
-
Suporter Kecewa Berat, Suarez Anggap Titel Juara Liga bagi Barcelona Sudah Tak Berguna Lagi
-
Hasil Liga Spanyol Barcelona Vs Valencia, Kemenangan Barca Setelah Keok di Liga Champions