Tegar dan Ikhlas Dipoligami, Ini 5 Fakta tentang Istri Pertama Ustaz Arifin Ilham
Di media sosial, banyak yang memuji ketegaran seorang Yuni, yang nota bene merupakan istri pertama ustadz Arifin Ilham.
TRIBUNKALTIM.CO - Dai kondang Ustadz Muhammad Arifin Ilham menjadi sorotan publik lantaran kembali mengumumkan istri barunya.
Arifin Ilham kini sudah beristri tiga.
Istri ketiga ini belum diketahui namanya nama menurut yang ditulis Arifin di facebook wanita itu janda, punya 2 anak dan berasal dari Sunda.
Seperti diketahui sebelumnya Ustadz Arifin Ilham punya 2 istri bernama Wahyuniati dan Rania Bawzaier.
Di media sosial, banyak yang memuji ketegaran seorang Yuni, yang nota bene merupakan istri pertama ustadz Arifin Ilham.

“Bunda @yuni_syahla_aceh ... Wanita hebat dan berhati mulia...tidak banyak wanita yang sprti bunda. Mudah2 sll diberikan keberkahan dlm hal apapun. Kelak masuk syurga dari pintu manapun yang dikehendaki tanpa hisab. Amin,” tulis seorang warganet di instagram Yuni.
"Wanita berhati mulia umi @yuni_syahla_aceh smoga Allah berkahi dan rahmati rumah tangganya. Akur banget sm madunya masyaallah. Rasa cemburu itu pasti ada ya umi, siti aisyah saja masih cemburu sama siti khadijah walaupun sdh tiada. Tp di situlah mulianya... karena pandai mengatur rasa cemburu yg membuat Allah menurunkan berkah dan rahmat atas keluarga kalian. Insyaallah," tulis yang lainnya.
Nah, siapa sebenarnya Yuni si wanita tegar itu?
Berikut fakta-fakta yang dirangkum Tribun-Timur.com dari bebagai sumber:
1. Putri ulama Aceh
Bernama lengkap Wahyuniati Syahla Djamaluddin Waly.
Dari nama belakangnya sudha bisa ditebak Yuni punya hubungan keluarga dengan ulama Aceh, Abuya Syeikh Haji Muda Waly Al Khalidy, pendiri Dayah Darussalam Labuhan Haji Aceh Selatan.
Yuni ternyata memang cucu dari ulama besar itu.
Baca: Contoh SBY dan Prabowo, Begini Pidato Jokowi Kritik Petinggi TNI yang Berpolitik Praktis
Baca: Makin Cantik dan Terlihat Seksi Mantan Istri Andika Eks Kangen Band, Netizen: Mirip Raisa
Baca: VIDEO - Mojang Bandung Ini Tabrakkan Diri ke Kereta, Ini Status-status Galau yang Ditulisnya
Ayah Yuni juga adalah seorang ulama yang dihormati di Aceh, Abuya Djamaluddin Waly atau biasa disapa Teuku Djamaris.
Yuni adalah anak ketiga dari 6 bersaudara.