Pilgub Kaltim 2018
KPU Kaltim Berencana Ubah Lokasi Penyelenggaraan Debat Kandidat Perdana dan Ketiga
Untuk kepastian perubahan jadwal pelaksanaan debat kandidat, lanjut dia, akan diplenokan Senin (9/4/2018) pekan depan.
Laporan Wartawan Tribun Kaltim Budhi Hartono
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kaltim memastikan penyelenggaraan debat kandidat perdana dan ketiga diubah lokasinya.
Semula, KPU Kaltim mengagendakan debat perdana 25 April 2018 dilaksanakan di Kaltim.
Sementara dua jadwal berikutnya, yakni 9 Mei dan 23 Juni akan digelar siaran langsung (live) di Jakarta.
Baca juga:
Masih Ingat Arya Permana Si Bocah Obesitas Berbobot 193 Kilogram? Begini Kondisinya Sekarang
Statistik Mentereng, CR7 Sudah Cetak Gol di 45 Kota di Eropa
Tak Ada Uang Kembalian, Driver Ojol Ini Ikhlas Tak Dibayar, Mengapa Berujung Putus Kemitraan?
Jalani Prosesi Wisuda, Polah 2 Wisudawan Ini Malah Mengundang Tawa!
Namun setelah mempertimbangkan, jadwal debat tersebut diubah. Untuk debat perdana dan kedua, akan digelar live di stasiun televisi Jakarta. Sementara, debat ketiga digelar di Kaltim (ditayangkan TV lokal).
"Kesepakatannya diubah. Jadi debat pertama dan kedua digelar di Jakarta. Debat ketiga yang di Kaltim. Tanggal kegiatannya tetap, hanya diubah yang rencana debat pertama di Kaltim, dipindah dilaksanakan di Jakarta," tutur Syamsul, kepada Tribun, di ruang kerjanya di Jalan Basuki Rahmat, Samarinda, Sabtu (7/4/2018).
Informasi yang dihimpun Tribun, alasan perubahan jadwal tayang debat kandidat perdana, karena untuk jadwal stasiun televisi di bulan Juni 2018 terbilang padat.
Bahkan untuk kuota penerbangan diprediksi juga bakal mengalami peak season. Hal ini bakal berdampak pada tim pemenangan dan pendukung setiap paslon yang ikut ke Jakarta.
Baca juga:
Heboh Puisi Sukmawati, Produsen Hijab Rabbani Bagi-bagi 'Konde'! Ternyata. . .
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/komisioner-kpu-kaltim-m-syamsul-hadi_20180207_171617.jpg)