Liga Indonesia

Tak Maksimal di Laga Kontra Madura United, Firdaus Berkomitmen Perbaiki Performa

Pemain Borneo FC, Firdaus Ramadhan menjadi sorotan di laga itu. Sebab ia bermain kurang maksimal sejak kick off dibunyikan.

Penulis: Cornel Dimas Satrio Kusbiananto |
Ho / Borneofc.id
Firdaus Ramadhan (kiri) berlatih bersama Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (30/4/2018). 

Laporan Wartawan Tribunkaltim.co, Cornel Dimas

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Borneo FC gagal meraih tiga poin usai ditahan imbang 2-2 oleh Madura United, pada pekan keenam Liga 1 2018 di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (27/4/2018).

Ini merupakan kali ketiga secara berturut-turut Pesut Etam tak bisa memenangkan pertandingan.

Hasil tersebut membuat Borneo FC turun ke peringkat 10 dengan koleksi 8 poin.

Melawan Madura United di kandang sendiri, Borneo FC justru kesulitan mengembangkan permainan.

Hingga 30 menit pertama Borneo FC tak mampu mencatatkan peluang. Tak hanya itu, Borneo FC juga kerap kehilangan bola di area tengah lapangan.

Situasi ini memudahkan Madura United menguasai jalannya pertandingan.

Baca juga:

 
 

Pemain Borneo FC, Firdaus Ramadhan menjadi sorotan di laga itu. Sebab ia bermain kurang maksimal sejak kick off dibunyikan.

Pemain berusia 29 tahun ini mengisi lini tengah Pesut Etam bersama Srdan Lopicic dan Julien Faubert.

Namun ia tercatat tiga kali kehilangan bola. Belum lagi, ia gagal melakukan pressing ketat kepada pemain-pemain Madura United.

Menanggapi hal itu, Firdaus mengakui belum bermain maksimal. Namun ia berjanji akan segera memperbaiki performanya agar bisa bersaing di skuat Borneo FC.

"Kehilangan bola itu wajar. Tapi saya akan terus belajar dan evaluasi kesalahan saya di mana dalam mengantisipasi lawan. Masih banyak latihan yang harus kita tingkatkan dan kita harus perbaiki pelan-pelan," kata Firdaus, Senin (30/4/2018).

Kendati demikian, pelatih Borneo FC, Dejan Antonic tetap membela performa Firdaus. Menurutnya Firdaus pantas mendapatkan respek saat laga melawan Madura United.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved