Piala AFF U 16
Jadwal Lengkap Final Piala AFF U-16, Indonesia Vs Thailand
Timnas U-16 Indonesia akan berhadapan dengan timnas U-16 Thailand pada babak final Piala AFF U-16 2018, Sabtu (11/8/2018).

TRIBUNKALTIM.CO, SIDOARJO- Timnas U-16 Indonesia akan berhadapan dengan timnas U-16 Thailand pada babak final Piala AFF U-16 2018, Sabtu (11/8/2018).
Pada babak semifinal, Thailand menang 1-0 atas Myanmar. Dengan hasil tersebut, Thailand menjadi tim pertama yang memastikan berlaga pada final Piala AFF U-16.
Pada pertandingan semifinal lain, timnas U-16 Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor 1-0. Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Vs Malaysia - Bagus Kahfi Antar Garuda Asia ke Final! Dengan hasil ini, Indonesia melaju ke babak final melawan Thailand.

Sementara Myanmar akan menghadapi Malaysia pada pertandingan perebutan posisi ketiga. Pertandingan final dan perebutan posisi ketiga ini akan digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada Sabtu (11/8/2018).
Berikut jadwal final Piala AFF U-16:
Pertandingan: Myanmar vs Malaysia
Hari : Sabtu
Tanggal : 11 Agustus 2018
Jam : 15.30 WIB
Pertandingan: Thailand vs Indonesia
Jam : 19.00 WIB .(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jadwal Final Piala AFF U-16, Indonesia Vs Thailand", https://bola.kompas.com/read/2018/08/10/06000098/jadwal-final-piala-aff-u-16-indonesia-vs-thailand.
Penulis : Hanief Syafi Al Umam
Editor : Aloysius Gonsaga AE
-
5 Punggawa Timnas U-16 Disambut Meriah Warga Purwakarta
-
Ketika Rumah Bagas dan Bagus Dibanjiri Para Tamu, Sang Ayah Masih tak Menyangka Bisa Juara
-
Unggah Foto Bersama Bagus Kahfi, Pemain Timnas Malaysia Sampaikan Pesan Ini
-
Mario Gomez Pelatih Persib Beri Pujian Pemain Timnas Indonesia Usai Juara Piala AFF U-16 2018
-
Brylian Aldama Kenang Ibunda, Minta Suporter Tak Puji Berlebihan Setelah Menang Piala AFF U-16