FULL TIME Madura United Bantai PSM Makassar 3-0, Persija dan Persib Bernapas Lega

Madura United secara mengejutkan membantai PSM Makassar 3-0 pada laga Liga 1 2018 pekan ke-28 di Stadion Gelora Bangkalan

Editor: Syaiful Syafar
Instagram/@liga1match
Selebrasi striker Madura United, Mamadou Samassa usai membobol gawang PSM Makassar pada laga Liga 1 2018 pekan ke-28, Senin (29/10/2018). 

FULL TIME Madura United Bantai PSM Makassar 3-0, Persija dan Persib Bernapas Lega

TRIBUNKALTIM.CO - Madura United secara mengejutkan membantai PSM Makassar 3-0 pada laga Liga 1 2018 pekan ke-28 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Senin (29/10/2018) malam WIB.

Hasil ini membuat PSM Makassar menelan kekalahan perdananya semenjak memainkan paruh kedua Liga 1 2018.

Tak hanya itu, hasil kurang baik dari laga tandang di Pulau Madura ini sekaligus menghentikan enam kemenangan secara berturut-turut tim berjulukan Juku Eja tersebut.

• LINK LIVE STREAMING Tottenham Hotspur vs Manchester City, Big Match Liga Inggris

Kini, jarak perolehan poin di papan klasemen sementara berpeluang besar dipangkas oleh kontestan-kontestan yang berada di bawahnya. 

Persija Jakarta dan Persib Bandung tentu bernapas lega dengan hasil ini.

Pertandingan sebenarnya cukup berimbang, kendati kedua tim mengakhiri babak pertama dengan kedudukan 1-0 untuk keunggulan Madura United.

Satu gol pada pertandingan paruh pertama dicetak oleh Mamadou Samassa (41') setelah mendapat umpan dari Slamet Nurcahyo.

Alih-alih menyamakan kedudukan dan membalikkan keadaan, PSM justru semakin terbenam berkat tambahan dua gol dari Laskar Sape Kerrap.

Adalah Zah Rahan Krangar (85') dan gol kedua dari Samassa (90') yang membuat Juku Eja harus pulang dengan kepala tertunduk.

• LIVE STREAMING INDOSIAR Persib Bandung vs Bali United, Tayang 30 Oktober 2018 Jam 18.30 WIB

PSM sebenarnya berpeluang mencuri poin dalam pertandingan kali ini.

Namun, kondisi, keadaan, dan kesalahan-kesalahan yang terjadi pada babak pertama tak juga dapat dievaluasi oleh Juku Eja.

Beberapa peluang mencetak gol pun tak berhasil dimanfaatkan oleh mereka.

Meskipun beberapa nama telah dimasukkan untuk menambah daya gedor dan kekuatan skuat mereka.

Susunan pemain:

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved