Skandal Pengaturan Skor

Buka-bukaan di Depan Najwa Shihab, Mbah Putih : Sepak Bola Semua Munafik

Mbah Putih yang kini menyandang status sebagai tersangka buka-bukaan di depan Najwa Shiba dalam program Mata Najwa yang tayang, Rabu (20/2/2019) malam

Penulis: Januar Alamijaya | Editor: Doan Pardede
Youtube/Najwa Shihab
Dwi Irianto alias Mbah Putih ketika diwawancara Nanjwa Shihab di program Mata Najwa 

TRIBUNKALTIM.CO - Mantan anggota Komisi Disiplin PSSI Dwi Irianto alias Mabah Putih, buka-bukaan soal kondisi persepakbolaan Indonesia sekarang.

Mbah Putih yang kini menyandang status sebagai tersangka buka-bukaan di depan Najwa Shiba dalam program Mata Najwa yang tayang, Rabu (20/2/2019) malam.

Dalam kesaksiannya tersebut, awalnya Mbah Putih mendapat pertanyaan siapa orang paling bersih PSSI.

Anggota Exco PSSI Ungkap Adanya Peringatan FIFA soal Rencana Kongres Luar Biasa

Mbah Putih menolak menjawab pertanyaan ini, namun malah menyarankan membekukan PSSI.

Menurutnya pemerintah harus turun langsung untuk membekukan PSSI.

Karena ia berani menyebutkan tak ada satupun manajer klub sepak bola yang tak pernah "menghubungi" wasit.

"Polisi sudah datang sudah masuk di ranah sepak bola pemerintah juga harus secepatnya datang bekukan saja, 2 tahun ganti pengurus yang baru, sepak bola semua munafik hayo manajer satu satu ngga pernah hubungin wasit, semua kalu technical meeting pasti dihubungi kalau tuan rumah," katanya.

Demi Jaga Keutuhan Federasi, Plt Ketum PSSI Kirim Utusan Bahas KLB Bersama FIFA

Dalam kesempatan tersebut, Mbah Putih juga menjelaskan kriteria ketua umum PSSI yang menurutnya paling ideal.

Diantaranya harus punya waktu yang cukup, harus bijak, harus tegas dan ingin memajukan sepak bola.

Namun yang paling penting lanjutnya ada kriteria lain, yakni ketua umum haruslah punya dana yang cukup.

"kalau saya melihat ini harus mampu karena kalau punya uang harus mampu membiayai kegiatan PSSI yang tidak bisa dicover sponsor atau pemerintah," katanya.

2 Kali Borneo FC Disebut Mr X di Mata Najwa, Benarkah Terlibat Pengaturan Skor? Cek Faktanya!

Simak tayangannya di bawah ini.

Mata Najwa Tadi Malam, Pesan Jokowi soal Mafia Bola Hanya Satu Kata: Habisi!

Sebelumnya Dwi Irianto alias Mbah Putih mengakui terlibat dalam pengaturan skor di sepak bola Indonesia.

Mantan anggota Komisi Disiplin PSSI itu ternyata spesialis pelobi dalam kasus pengaturan skor.

Namun, Mbah Putih menegaskan tidak pernah melobi pemain ataupun manajer.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved