Penajam Paser Utara
Dishubbudpar PPU Kerahkan 13 Unit Mobil
Para penumpang yang menumpuk di terminal kemudian diangkut.
Penulis: Samir |
samir/tribunkaltim
Penumpang tujuan Tanah Grogot dan sekitarnya menumpuk di Terminal Penajam, Senin (20/2/2012).
PENAJAM, tribunkaltim.co.id - Dinas Perhubungan, Kebudayaan dan Pariwisata (Dishubbudpar) Penajam Paser Utara (PPU), Senin (20/2/2012) telah
mengerahkan 13 unit truk dan mobil dinas untuk mengangkut ratusan
penumpang menuju Tanah Grogot Kabupaten Paser. Ini dilakukan setelah puluhan sopir
melakukan aksi mogok
Para penumpang yang menumpuk di terminal
kemudian diangkut. "Kami mengerahkan 13 unit dan jumlah akan bertambah
karena penumpang semakin menumpuk," jelas Kepala Dishubbudpar, Alimuddin.