Tenggarong
Kadis Pariwisata Kukar Cicipi Kue Khas Kukar
Kalau bisa semua makanan tradisional dikemas dalam satu paket dengan harga tertentu
Penulis: Rahmad Taufik |
rahmat taufik/tribun kaltim
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kukar Sri Wahyuni mencicipi kue khas Kukar, Senin (2/7/2012).
TENGGARONG, tribunkaltim.co.id - Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kukar Sri Wahyuni
didampingi Kabag Humas dan Protokol Setkab Kukar Dafip Haryanto
mengunjungi Kapal Soewondo di depan dermaga Museum Mulawarman, Senin
(2/7/2012). Kapal ini sengaja disiapkan untuk tempat digelar Festival Kuliner
guna memeriahkan Pesta Adat Erau yang digelar mulai 1-8 Juli 2012.
Sejumlah
kue tradisional dijajakan di kapal bekas rumah sakit terapung itu,
seperti kue keminting, gula gait, kacang goyang, dodol gretap, akar
sampai, jajak cincin, elat sapi. Sri Wahyuni pun ikut menyicipi kue
tradisional gula gait yang dibuat dari bahan gula aren.
"Kalau bisa
semua makanan tradisional dikemas dalam satu paket dengan harga tertentu
sehingga pengunjung sudah bisa menikmati semua kue khas Kutai," kata
Sri.
Ernawati, Ketua Koperasi Wanita (Kopwan), mengatakan sejauh ini
pemasaran kue khas Kutai ini tidak dipasarkan di supermarket. "Kami
hanya menjual di toko kami, Jalan Tambak. Kami pernah memasukkan ke
supermarket namun harganya tidak menjangkau," ucapnya.