Banjir
Tidak Ada Parit, Jalan Raya Sepaku 3 Banjir
Hujan deras yang mengukur Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) membuat sejumlah wilayah tersebut terendam air.
Penulis: Samir | Editor: Rita Noor Shobah
TRIBUNKALTIM,CO,PENAJAM- Hujan deras yang mengukur Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) membuat sejumlah wilayah tersebut terendam air. Bahkan jalan raya di Sepaku tiga yang merupakan akses menuju Samboja KM 38 turut terendam air.
Kasi Tramtib, Kantor kecamatan Sepaku, Ari Rahayu saat dihubungi mengungkapkan, banjir bukan hanya di Sepaku tiga namun juga di wilayah Kelurahan Sepaku Logdam. Menurutnya, banjir ini karena wilayah tersebut cukup rendah dan tidak memiliki parit
"Sehingga air hujan tertampung di daerah itu," ucapnya. Meski terendam air namun aktifitas masyarakat belum terganggu karena tidak sampai merendam rumah warga.
Selain itu, akses jalan juga masih bisa dilewati pengendara baik roda empat maupun roda dua. (*)