Berita Video
VIDEO- Ngeri, Miliarder Inggris Tabrak Kerumuman Penonton
Miliarder Inggeris Paul Bailey kendarai supercar, Porsche Spyder seharga Rp 16 miliar,dipacu kencang lalu menabrak kerumuman masa, 26 Orang luka-luka.
TRIBUNKALTIM.CO - SEORANG jutawan Inggris mengendarai mobil Porsche Spyder seharga £ 750,000 (sekitar Rp 16,5 miliar) kehilangan kendali pada kecepatan tinggi. Lalu menabrak kerumuman penonton menyebabkan 26 orang luka-luka, lima di antaranya kritis termasuk satu anak perempuan berusia enam tahun.
Peristiwa ini terjadi dalam pada acara rally mobil mewah di Malta, dimana Paul Bailey, 55, dari East Midlands, Inggris, ikut berpatisipasi dan berada di balik kemudinya Spyder Porsche.
Kendaraan ini menerabas taxiway bandara yang tidak terpakai di kawasan Pulau Hal Farrug.
Disini Videonya:
Saksi mata kecelakaan itu menggambarkan terjadi 'kekacauan dan teriakan' histeris ketika mobil dipacu kencang pada kecepatan 210 mph, lalu tergelincir keluar jalur menabrak pagar pembatas serta menerjang kerumuman penonton.
Seperti diwartakan situs dailymail.co.uk, lima dari 26 orang luka-luka berada dalam kondisi kritis, sementara sedikitnya sembilan - termasuk sopir 55 tahun - menderita patah tulang atau luka yang membutuhkan perawatan rumah sakit, kata para pejabat.
Video Lainnya:
Menurut Malta Today, Bailey seorang ayah dari empat anak, mengambil bagian dalam acara Paqpaqli ghall-Istrina motorshow tahunan, ketika kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 02:00.
Seorang saksi mata mengatakan kepada Times of Malta: 'Mobil itu melaju taxiway ketika roda menggelinding di rumput.
'Mobil berputar di luar kendali, menerobos pembatas di mana banyak orang sedang menonton di kawasan pameran mobil statis.

Dia sudah memiliki £ 866.000 McLaren P1 dan hanya dalam satu hari ditambahkan dengan Porsche 918 Spyder dan LaFerrari.
Tiga koleksi hypercar dalam hitungan jam. Tiga kendaraan, yang semuanya membanggakan dengan kecepatan tertinggi lebih dari 200mph, semua dianggap 'Hypercars' mobil papan atas dengan fitur, harga dan kelangkaan yang membedakan mobil-mobil itu dari supercar 'biasa'.
