Musda Golkar Kaltim

VIDEO – Musda DPD Partai Ini Diharap Tidak Rusuh

Pasalnya, partai berlambang pohon beringin tidak ingin diisebut-sebut sebagai sumber kekacauan di tubuh partai Golkar.

Editor: Martinus Wikan

Laporan Wartawan Tribun Kaltim Budhi Hartono

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie berharap Musyawarah Daerah (Musda) DPD I Partai Golkar Kaltim ke 9, berjalan damai dan penuh persahabatan.

Pasalnya, partai berlambang pohon beringin tidak ingin diisebut-sebut sebagai sumber kekacauan di tubuh partai Golkar.

"Saya mengharapkan musda ini dapat berjalan sebaik-baiknya dengan tenang, damai, dewasa dan persahabatan. Jangan ada ego diantara kita.semua. Sehingga, menyatakan harus saya. Tidak," kata Aburizal, dalam sambutan pembukaan Musda Golkar Kaltim, di Ballroom Hotel Gran Senyiur, Balikpapan, Sabtu (12/3/2016).

Simak berita lainnya:

VIDEO - Kebakaran Hebat hanguskan Ratusan Rumah di Kota Ini

VIDEO - Rusaknya Jalan di Selimau Hanya Ditambal Bongkahan Tanah

VIDEO – Inilah ATM Drive Thru 4 Bank Pertama di Indonesia ada di Kota ini

Dalam kesempatan itu, Ical juga menyampaikan agar menjaga persatuan kader-kader partai. Ia berpesan, agar di Musda Golkar Kaltim tidak menjadi sumber kekacauan.

"Saudara-saudara sekali, kita sebagai partai Golkar tentu tidak ingin dianggap sebagai sumber kekacauan," pesan Ical. 

Maka dengan adanya Musda ini, dalam proses pemilihan calon Ketua DPD I Partai Golkar, melihat figur-figur calon tidak harus melihat prestasi dan lainnya dari para kandidat-kandidat yang akan mencalonkan. 

Ical sempat meminta maaf karena terlambat dalam pembukaan Musda Golkar Kaltim. Ia didampingi pengurus DPP Partai Golkar Nurdin Halid, Aziz Syamsudin, Erwin Aksa dan Tjitjip Sutarjo. Para kandidat yang hadir antara lain Rita Widyasari, Said Amin dan Andi Harahap.

*** klik ikonnya
facebook        youtube             tweeter

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved