Trans Studio Samarinda
Posisi Trans Studio di Alaya, Bakal Berdampak Positif
CT Corps menanamkan modalnya di Kota Samarinda, ketika ekonomi sektor jasa sedang lesu (menurun).
Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Budhi Hartono
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Pengamat Ekonomi Universitas Mulawarman, Samarinda, Khairil Anwar, memprediksi, pembangunan Trans Studio di Samarinda di pusat perbelanjaan kompleks Perumahan Alaya bakal menimbulkan dampak berkesinambungan secara positif.
CT Corps menanamkan modalnya di Kota Samarinda, ketika ekonomi sektor jasa sedang lesu (menurun).
"Kita harus berterima kasih kepada CT Corps, ditengah ekonomi menurun di sektor jasa. Kalau memang pembangunanya di Alaya," kata Khairil Anwar, yang akrab disapa Cody, kepada Tribun, Minggu (10/4/2016) sore.
Meski belum ada pernyataan resmi dari CT. Corps akan membangun Trans Studio Samarinda di Alaya, kata dia, lokasi yang dipilih untuk bisnis CT Corps, dianggap cukup tepat.
Pasalnya, perumahan Alaya menjadi satu lokasi yang kini dikenal memiliki pusat perbelanjaan pasar moderen.
(Baca juga: Soal Lokasi Trans Studio Pindah, Mulyadi: Berhasil Dong Penelitian Kita)
"Sekarang bolanya ada di tangan Pemkot. Tinggal bagaimana proses izinnya, analisa dampak lingkungan, dan izin lainnya. Provinsi hanya sebagai regulator/pengawasan saja. Bahwa bisnis itu jalan dan bisa menyerap tenaga kerja," ujarnya.
Menurut Cody, jika kelak Trans Studio Samarinda, Transmart, dan Hotel jadi dibangun, maka dipastikan membawa dampak positif bagi masyarakat dan pemerintah kota.
"Dampak sosial pindah ke situ (perumahan Alaya) akan menyerap tenaga kerja. Menambah pendapatan asli daerah, dan membuka akses perekonomian baru khususnya di wilayah Samarinda Utara," papar Cody. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/khairil-anwarcody_20151008_175734.jpg)