Breaking News

Copa America

VIDEO - Meski Menang Telak, Uruguay Susul Brasil Angkat Kaki dari Turnamen

Babak kedua, Uruguay main makin menekan. Pemain Jamaika Je-Vaughn blunder dan menjebol gawang sendiri.

www.newsday.com
Striker Uruguay Abel Hernandez salam kompak dengan rekannya Nicolas Lodeiro usai mencetak gol pembuka ke gawang Jamaika. 

TRIBUNKALTIM.CO -- Satu lagi tim kuat yang harus angkat koper lebih dulu dari turnamen Copa America Centenario 2016. 

Tim tersebut adalah Uruguay. Edinson Cavani dkk terpaksa menyusul Brasil pulang lebih dulu meski mereka menang di pertandingan terakhir melawan Jamaika.

Laga yang digelar di Stadion Levi's, Selasa (14/6/2016), menjadi lumbung gol bagi Uruguay dengan melesakkan tiga gol ke gawang Jamaika.

Striker Uruguay Abel Hernandez mencetak gol pembuka pada menit ke-12.

Gol yang diciptakan Hernandez itu tak mampu dibalas Jamaika sampai waktu turun minum.

SIMAK JUGA: VIDEO - Menyakitkan, Brasil Tersingkir dari Turnamen Lewat Gol Kontroversial Ini

Babak kedua, Uruguay main makin menekan. Pemain Jamaika Je-Vaughn blunder dan menjebol gawang sendiri.

Uruguay makin unggul berkat gol bunuh diri itu.

Pada menit ke-88, Mathias Carujo menambah skor lagi menjadi 3-0.

Lihat videonya:

Meskipun menang, hasil itu tak membuat Uruguay selamat dari penyisihan Grup C Copa America 2016.

Uruguay dan Jamaika harus pulang lebih dulu karena kalah poin dari Meksiko dan Venezuela. (*)

***

Perbarui informasi terkini, unik, dan menarik melalui medsos.

Join BBM Channel, invite PIN BBM C003408F9, Like fan page Facebook TribunKaltim.co, follow Twitter @tribunkaltim serta tonton video streaming Youtube TribunKaltim


Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved