Borneo FC

Begini Kostum Terbaru Borneo FC, Simak Keunikan dan Kelebihannya

Kostum home Borneo FC bernuansa oranye dengan sedikit sentuhan merah di bagian kerah dan lengan.

Penulis: Cornel Dimas Satrio Kusbiananto |
TRIBUN KALTIM / CORNEL DIMAS SATRIO KUSBIANANTO
Ponaryo Astaman saat memperkenalkan kostum baru dalam launching tim Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (8/4/2017). 

Laporan wartawan TribunKaltim.co, Cornel Dimas

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Klub sepak bola Borneo FC akhirnya memperkenalkan kostum baru di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (8/4/2017) pukul 21.40 Wita.

Kostum itu akan digunakan selama bergulirnya kompetisi Gojek Traveloka Liga 1.

Kostum tim 'Pesut Etam' mengalami beberapa inovasi yang digagas apparel Salvo.

Ada perbedaan khusus di bagian desain.

Terdapat gradasi lambang Pesut yang notabene hewan langka yang mendiami Sungai Mahakam, Kalimantan Timur.

Manager Marketing Borneo FC, Novi Umar mengatakan kualitas dan desain kostum Borneo FC kali ini mengalami peningkatan yang lebih modern.

"Desain lebih inovatif, ada gradasi lambang Pesut di dada yang menandakan identitas kita adalah Pesut Etam. Desain lebih press body. Salvo memilih bahan dari hasil riset, jadi dalam keadaan basah sekalipun tidak berat saat digunakan," katanya kepada TribunKaltim.co, di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (9/4/2017) pukul 14.00 Wita.

Baca: Borneo FC Resmi Dapatkan Marquee Player, Senin Mulai Bergabung

Untuk pilihan warna, Borneo FC masih mempertahankan identitas oranye sebagai warna utama tim.

Kostum home Borneo FC bernuansa oranye dengan sedikit sentuhan merah di bagian kerah dan lengan.

Kostum away tetap didominasi warna hitam dan sedikit warna emas.

Sedangkan kostum ketiga Borneo FC berwarna putih dan oranye.

"Kalau oranye ya kita ingin mengembalikan identitas oranye seperti Samarinda. Kalau black-gold ini warna lebih elegan. Sedangkan yang putih itu memang pilihan ketiga. Semua kostum ada gradasinya dan penanda original jersey," ucapnya.

Baca: Lama Tak Terlihat, Yamashita Akhirnya Kembali Berlatih di Borneo FC

Borneo FC juga mengenalkan tiga kostum kiper yaitu warna biru, hijau muda, dan merah muda.

Perbedaan mencolok terdapat di bagian sponsor.

Ada dua sponsor utama yang tertera di bagian dada yaitu STM dan BIB, sedangkan di bagian belakang ada KOPI ABC (punggung) dan apau (pinggul).

Baca: Borneo FC Datangkan Kawan Stevan Jovetic

Novi enggan menyebut nilai kontrak masing-masing sponsor.

Namun ia menilai prestasi Borneo FC beberapa tahun terakhir membuat sponsor kepincut mendekati Pesut Etam.

"Kebetulan kita punya presiden klub dan keluarganya yang pecinta sepak bola. Mereka sangat mengutamakan prestasi klub. Alhamdulillaah kita bersyukur prestasi kita perlahan mulai menanjak, dengan demikian kita bisa diminati sponsor," ungkapnya. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved