Uniknya Keluarga Asal Brasil Ini, Punya 6 Jari Tangan dan Kaki
Saat bayi yang diberi nama Vinicius lahir dengan jari tangan dan kaki berjumlah 24 buah, orangtuanya, Alessandro dan Katia, tidak kaget
Sementara Joao Assis bilang: :Aku jadi lebih mudah menangkap bola ketika orang lain tidak bisa.
Bagiku ini memudahkan dalam memegang bola, aku memiliki pegangan lebih dan tanganku mengerjakannya, jadi sulit bagi bola untuk jatuh.”
Kata Alessandro, kakek mereka, Assis, yang bertanggung jawab atas kelainan keluarga mereka menjadi sesuatu yang membanggakan.
Sang kakek mengubah 6 jari menjadi sesuatu yang bernilai.
Banyak buku yang ditulisnya dengan 6 jari itu.
Ia juga menggubah musik dan banyak lagi yang dilakukannya dalam membawa simbol 6 jari keluarga.
“Ia mengubah 6 jari menjadi sebuah merek keluarga,” kata Alessandro.
Dilansir dari situs Mailonline, kisah keluarga De Silva ditayangkan dalam edisi ‘Body Bizzare’ di saluran TLC di Inggris, pada Kamis (12/10).
Edisi itu juga akan menampilkan perjalanan orang tercepat di dunia, seorang anak Nepal yang lahir dengan 3 tangan, dan Robi Davis (4 tahun) yang memiliki tumor ganas di wajahnya.