French Open 2018 - Pasangan Muda China Tundukkan Juara Bertahan Ganda Putra
"Kami akan berjuang keras di setiap poinnya dan bermain tanpa beban," ucap Han melanjutkan.
TRIBUNKALTIM.CO - Kerja keras Han Chengkai/Zhou Haodong pada partai semifinal French Open 2018 yang digelar Sabtu (27/10/2018) akhirnya berbuah hasil manis.
Ganda putra muda China ini sukses mengalahkan juara bertahan asal Taiwan, Lee Jhe-Huei/Lee Yang, di depan publik Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis.
Han Chengkai/Zhou Haodong menang rubber games dengan skor 13-21, 21-18, 21-17 atas duo Lee dalam tempo 52 menit.
Kemenangan ini membawa Han/Zhou menikmati final ketiga mereka setelah China Masters dan China Open 2018.
Kemenangan ini juga sekaligus menjawab semua keraguan yang sempat dialami oleh Han/Zhou sebelum tampil di semifinal French Open 2018.
Dilansir dari Xinhuanet, Han Chengkai sempat mengungkapkan perasaan was-was sekaligus waspada jelang pertemuan dengan duo Lee.
Baca juga:
Piala Asia U 19 - Ini Penjelasan PSSI soal Kisruh Penjualan Tiket Offline Timnas Garuda Vs Jepang
Yenny Wahid Angkat Bicara soal Status Suaminya Dhohir Farisi di Partai Gerindra
Sudah Ada Arahan Kemendagri, Pemkot Segera Terbitkan IMB untuk Masjid di Lapangan Kinibalu
Anak Kecil Ikut Aksi Damai Cinta Islam Berbaur dengan Ribuan Orang Dewasa, Ini Penjelasan Aliansi
"Mereka adalah juara bertahan dengan peringkat yang lebih tinggi ketimbang kami," ujar Han terkait keunggulan di atas kertas yang dimiliki ganda Taiwan.
Karena alasan itulah, Han Chengkai/Zhou Haodong memilih untuk tidak terlalu berharap menang dengan berusaha keras di setiap poinnya.
"Kami akan berjuang keras di setiap poinnya dan bermain tanpa beban," ucap Han melanjutkan.
Dengan kemenangan itu, maka Han/Zhou tinggal menunggu calon lawan yang ditentukan dari pertemuan antara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) versus Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India). (Bolasport.com)
Gaya Zaskia Gotik Makan Dorokdok Bikin Adik Syahrini Ingin Ganti Jargon Bu Cetar, Dicurigai Ngidam |
![]() |
---|
Dapat Notifikasi 'Kamu Belum Berhasil' di Dashboard www.prakerja.go.id? Begini Penjelasan Pelaksana |
![]() |
---|
Kabar Gembira Bobotoh, Pengganti Omid Nazari & Kim di Persib Berlabel Timnas, Ada Pilar Naturalisasi |
![]() |
---|
Dayana Kenapa Lagi? Usai Seteru Fiki Naki, YouTube Banjir Dislike, Kini Bikin Pengumuman Baru |
![]() |
---|
Jokowi Legalkan Miras, Said Aqil Siradj Kutip Ayat: Janganlah Kamu Menjatuhkan Diri dalam Kebinasaan |
![]() |
---|