TNI dan TDM Gelar Pertemuan di Kinabalu, Ini yang Jadi Pokok Pembahasan
Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Tentara Diraja Malaysia (TDM) melaksanakan kegiatan Unit Commander Meeting (UCM).
Penulis: Christoper Desmawangga | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO - Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Tentara Diraja Malaysia (TDM) melaksanakan kegiatan Unit Commander Meeting (UCM).
TNI mendelegasikan Korem 091/Aji Surya Natakesuama (ASN), sedangkan TDM mendelegasikan 5 Briged Malaysia pada pertemuan yang dilaksanakan di Markas 5 Briged Kem Lok Kawi di Kota Kinabalu, Malaysia.
“Kerja sama ini merupakan bagian dari penyelenggaraan UCM antara Indonesia dan Malaysia sebagai negara yang bertetangga, sehingga ada kawasan perbatasan yang harus dijaga,” ujar Kasrem 091/ASN Kolonel Inf Ruslan Effendy, melalui siaran pers Penerangan Korem 091/ASN, Selasa (21/5/2019).
UCM merupakan tindak lanjut dari kerja sama TNI dan TDM yang menjadi program tahunan. Pada UCM 2019, Malaysia bertindak sebagai tuan rumah.
Adapun hal yang dibahas yakni, tentang patok-patok di perbatasan, baik perbatasan darat maupun perairan, dengan patroli perbatasan bersama demi kondisifitas di wilayah perbatasan.
“Kita memiliki pos perbatasan, begitu pula dengan Malaysia, hasil pembahasan dalam pertemuan dan koordinasi di Kota Kinabalu,
selain sepakat menjaga perbatasan bersama juga dibahas mengenai sejumlah kegiatan yang dapat dilakukan secara bersama antara TNI dan TDM,
kegiatan yang bisa dilakukan bersama tersebut antara lain patroli terkoordinasi, olah raga bersama, maupun kegiatan lainnya," imbuhnya.
Dalam pertemuan tersebut, delegasi Indonesia diwakili Kasrem 091/ASN Kolonel Inf Ruslan Effendy, Kasi Ops Rem 091/ASN Kolonel Inf Henri Wijaya, Pgs Pasi Ops Rem 091/ASN Kapten Arm LM Sitompul, Baops Rem 091/ASN Srk Rizki Amarullah, Pa ILO Kina Balu Mayor Inf Aditya Susanto dan Pa ILO Tawau Kapten Inf Ali Ikhsan.
Sedangkan delegasi Malaysia dihadiri Ketua Staf MK 5 Lt Kol Kamarulzaman Bin Nih Yunus, serta jajaranya. (*)
BACA JUGA
Ramalan Zodiak Hari Ini Senin, Soal Cinta, Aquarius Berjumpa Jodoh, Hati Capricorn yang Bersemangat
Game of Thrones Season 8 Episode 6 Senin Pukul 08.00 WIB: Berikut Sinopsis, Jadwal Tayang, dan Link!
Partai Demokrat Bersama 02 Sampai 22 Mei dan Ferdinand Hutahaean Tarik Dukungan dari Prabowo-Sandi