Berita Pemprov Kalimantan Timur

15 dari 18 Peserta Lulus UKW, Ivan Berharap Wartawan Terus Belajar dan Pahami KEJ dan UU Pers

Yakni agar wartawan terus belajar untuk memahami Undang-Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999 dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ).

HUMASPROV KALTIM/ROSEHAN
Para peserta Uji Kompetensi Wartawan (UKW) berfoto usai mengikuti UKW di Hotel MJ Samarinda, Selasa (29/10/2019).Pelaksanaan UKW ini merupakan kerja bareng PWI Kaltim dan Biro Humas Setprov Kaltim 2019. 

SAMARINDA – Sebanyak 15 orang dari 18 peserta Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Angkatan XVI dinyatakan lulus.

UKW yang merupakan kerja bareng Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kaltim dan Biro Humas Setprov Kaltim 2019 itu ditutup oleh Kepala Biro Humas Setprov Kaltim HM Syafranuddin di Hotel MJ Samarinda, Selasa (29/10/2019).

"Kami bersyukur dengan adanya kerja sama ini. Lembaga Uji PWI kembali meluluskan wartawan-wartawan yang kompeten," kata Ivan, sapaan akrab Syafranuddin.

Ada dua poin yang menjadi pesan penting pejabat eselon II yang masih rajin menulis itu. Yakni agar wartawan terus belajar untuk memahami Undang-Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999 dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ).

Sementara kepada tiga peserta yang tidak lulus, Ivan berharap agar mereka tidak berkecil hati. Menurutnya ujian ini adalah bagian dari proses pembelajaran bagi para jurnalis untuk terus mengasah kemampuan dan meraih kesuksesan di kesempatan berikutnya.

"Kami yakin ke depan Kaltim akan terus mencetak wartawan kompeten dan tidak kalah dengan wartawan luar daerah," yakin Ivan.

Salah seorang penguji yang juga Anggota Komisi Pendidikan PWI Pusat, Faturrahman mengungkapkan secara umum wartawan di Kaltim masih perlu pembelajaran terkait Undang-Undang Pers dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ). Khususnya tentang hak tolak, hak koreksi, hak jawab dan kewajiban koreksi.

Sebagai tambahan informasi, PWI Kaltim sudah menggelar UKW sejak tahun 2011. UKW sudah dilaksanakan di Samarinda sebanyak 8 angkatan, Balikpapan 2 angkatan, Kutai Kartanegara 2 angkatan, Bontang, Berau dan Kutai Timur masing-masing 1 angkatan. (jay/sul/ri/adv)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
KOMENTAR

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved