SEA Games 2019
Gol Evan Dimas, Bawa Timnas U23 Indonesia Ungguli Myanmar, Bakal Hadapi Vietnam di Final?
Akhirnya gol Evan Dimas, bawa Timnas U23 Indonesia ungguli Myanmar, bakal hadapi Vietnam di final SEA Games 2019?
TRIBUNKALTIM.CO - Akhirnya gol Evan Dimas, bawa Timnas U23 Indonesia ungguli Myanmar, bakal hadapi Vietnam di final SEA Games 2019?
Usai bermain imbang di babak pertama, Timnas U23 Indonesia akhirnya mampu mencuri gol di babak kedua ke gawang Myanmar.
Gol Timnas U23 Indonesia dicetak Evan Dimas pada menit 57.
• BERLANGSUNG Skor 0-0 Siaran Langsung Live Streaming Timnas U23 Indonesia vs Myanmar Tonton di RCTI
• Link Live Streaming RCTI Timnas U23 Indonesia vs Myanmar Semifinal SEA Games 2019, TV Online meTube!
• Siaran Langsung RCTI Live Streaming Timnas U23 Indonesia vs Myanmar Tonton di Hp, Osvaldo Haay Main
• Bukan Cuma Osvaldo Haay yang Ditakuti Myanmar Jelang Hadapi Timnas U23 Indonesia di Semifinal
Gol Evan Dimas berawal dari kerjasama apik di sisi sayap kanan Timnas U23 Indonesia yang dibangun Asnawi Mangkualam dan Egy Maulana Vikri.
Tak terkawal di kotak penalti, Evan Dimas menyambut umpan Egy Maulana Vikri dengan tenang.
Gol untuk keunggulan Timnas U23 Indonesia.
Skor sementara 1-0 Timnas U23 Indonesia atas Myanmar di semifinal SEA Games 2019.
Andai skor tak berubah, dipastikan Timnas U23 Indonesia maju ke final SEA Games 2019.
Di partai puncak, Timnas U23 Indonesia akan menanti hasi laga Vietnam vs Kamboja untuk menjadi calon lawan di partai puncak.
Jalannya babak pertama
Timnas U23 Indonesia bermain imbang 0-0 Myanmar di babak pertama semifinal SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Sabtu (7/12/2019).
Skuad Garuda Muda mencoba memberikan tekanan kepada para pemain Myanmar sejak menit awal pertandingan.
Namun kedisplinan dan rapatnya pertahanan pasukan Velizar Popov membuat sepuluh menit awal babak pertama berjalan alot.
Selain rapat dalam bertahan, para pemain Myanmar memberikan pressure di daerah jantung pertahanan Indonesia.