Liga Spanyol
Real Madrid vs Barcelona, Luis Suarez Justru Bicarakan Striker Inter Milan Lautaro Martinez
Real Madrid vs Barcelona, jelang El Clasico, Luis Suarez justru bicarakan striker Inter Milan Lautaro Martinez.
"Saya tahu saya tidak lagi muda. Tapi saya tetap mampu bersaing dengan pemain lain untuk mendapat tempat di tim utama," tutur Luis Suarez.
Kabar Barcelona mengincar Lautaro Martinez sudah terdengar sejak bursa transfer Januari 2020 lalu.
Barcelona saat itu sedang mencari penyerang baru karena Luis Suarez menderita cedera lutut dan baru akan pulih awal Mei mendatang.
Stok lini depan Barcelona semakin tipis setelah Ousmane Dembele menyusul Luis Suarez naik ke meja operasi.
Dembele bahkan harus menepi lebih lama sampai bulan Agustus karena cedera hamstring kambuhan.
Gagal mendapatkan striker pada bulan Januari tak membuat Barcelona kehilangan akal.
Barcelona memohon ke federasi sepak bola Spanyol (RFEF) untuk bisa membeli pemain di luar bursa transfer karena Suarez dan Dembele cedera panjang.
Permohonan itu kemudian direstui sehingga Barcelona bisa merekrut Martin Braitwhite dari Leganes pada pertengahan Februari lalu.
Martin Braitwhite kemungkinan akan kembali diandalkan Barcelona pada laga melawan Real Madrid.

• Megabintang Barcelona Lionel Messi Bikin Inter Milan dan Napoli Lebih Baik dari Juventus Soal Ini
Lionel Messi Lebih Dulu Lempar Kode
Lionel Messi, penyerang Inter Milan itu akan cocok di Barcelona karena punya gaya bermain mirip dengan tandemnya di lini depan Blaugrana, Luis Suarez.
"Akan luar biasa jika bisa bermain bersama ( Lautaro Martinez )," ucap Lionel Messi seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Saya berharap dia bisa datang ke sini dan kami bisa berjuang untuk semuanya, termasuk Liga Champions," ujar Lionel Messi menambahkan.
Sosok Lautaro Martinez tak asing bagi Lionel Messi.
Pasalnya Lautaro Martinez dan Lionel Messi pernah bermain di Timnas Argentina saat Copa America 2019 lalu.