Liga Indonesia
Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura, Ajang Adu Tajam David da Silva dan Sylvano Comvalius
Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura, ajang adu tajam David da Silva dan Sylvano Comvalius.
TRIBUNKALTIM.CO - Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura, ajang adu tajam David da Silva dan Sylvano Comvalius.
Laga adu tajam David da Silva dan Sylvano Comvalius akan tersaji dalam pertandingan Persebaya Surabaya vs Persipura, Jumat (13/3/2020).
Laga pekan ketiga Liga 1 2020 akan dimulai Jumat (13/3/2020) dan mempertemukan Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura.
Siapakah yang akan mencetak gol lebih dulu? Apakah David da Silva atau Sylvano Comvalius?
• Fakta Menarik Laga Bersejarah Persebaya vs Persipura, 4 Legenda Bertemu hingga Aji Santoso Waspada
• Aji Santoso Beber Modal Bagus Jelang Persebaya vs Persipura, Reuni Makan Konate - Sylvano Comvalius
Hingga kini, striker andalan Bonek David da Silva belum juga mencetak gol, pun demikian dengan striker Persipura yang merupakan bekas penyerang Arema FC, Sylvano Comvalius.
Pertandingan Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura di Liga 1 2020, diprediksi sebagai ajang adu tajam antara David da Silva dan Sylvano Comvalius.
Pertandingan Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura di Liga 1 2020 pekan ketiga, akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (13/3/2020).
Bukan menjadi rahasia lagi, jika Persebaya dan Persipura Jayapura memiliki striker andalan yang memiliki naluri mencetak gol yang tinggi.

David da Silva bersama Persebaya Surabaya, musim lalu mampu mengemas 14 gol dan 3 assist dari 17 pertandingan yang telah dilakoni.
Musim ini, striker asal Brasil itu baru melakoni 1 pertandingan dan sama sekali belum mencetak gol.
Ketajamannya di lini serang Bajul Ijo diharapkan mampu pecah telur di pertandingan menjamu Mutiara Hitam ( Persipura ).
• Duel Persebaya vs Persipura, Menanti Gol Perdana Eks Arema FC Sylvano Comvalius di Liga 1 2020
• Sesumbar Jacksen F Tiago Tak Takut Atmosfer Bonek saat Persebaya vs Persipura di Stadion GBT
Kemudian dari striker andalan tim tamu, Persipura Jayapura diprediksi akan mengandalkan Sylvano Comvalius di lini serang.
Pemain asal Belanda itu memiliki rekam jejak yang bagus kala merumput bersama Bali United di musim 2016/2017.
Bersama Serdadu Tridatu, Sylvano Comvalius mampu mencetak 37 gol dari 34 laga yang telah dilakoni.
Namun capaian pemain asal Belanda itu menurun drastis kala membela Arema FC.
