Berita Pemkab Mahakam ulu
Buka Rakor Pengelolaan Keuangan Pemerintahan Kampung, Bupati Mahuu Ingatkan Hal Penting Ini
Rakor bertema “Dengan Rapat Koordinasi, Kita Tingkatkan Kualitas Penyelenggaraan Pemerintah Kampung”
UJOH BILANG – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Geh, SH yang didampingi Ketua TP PKK Mahulu Yovita Bulan Bonifasius, membuka secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) Pengelolaan Keuangan dan Penyelenggaraan Pemerintahan Kampung Semester 1 Tahun 2020 di Balai Pertemuan Umum ( BPU) Kampung Tiong Ohong, Kecamatan Long Apari, Rabu (15/7/2020).
Rakor bertema “Dengan Rapat Koordinasi, Kita Tingkatkan Kualitas Penyelenggaraan Pemerintah Kampung” diselanggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DMPK). Turut hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Mahulu Novita Bulan SE, MBA; Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Mahulu Dr. Stephanus Madang,S.Sos, MM.
Bupati Bonifasius mengatakan, tugas dan fungsi serta kewenangan dan tanggung jawab Petinggi, BPK,serta Sekretaris Kampung bersama seluruh perangkat kampung serta jajarannya dalam penyelenggaraaannya tersebut dibiayai dari sumber dana keuangan kampung.
“Jadi dari penjelasan singkat ini, saya ingin menyampaikan bahwa keuangan kampung bukanlah tujuan, melainkan implikasi juridis dari terselanggaranya seluruh tugas dan fungsi serta kewenangan dan tanggung jawab,” tegas Bupati.
Lebih lanjut Bupati meminta DPMK untuk melakukan penguatan sendi-sendi hubungan koordinasi antara Pemerintah Kampung dengan BPK sebagai unsur pengawasan atas jalannya pemerintah kampung.
“DPMK saya minta untuk melakukan penyegaran kembali tentang batas penataan petinggi dengan sekretaris kampung agar semua permasalahan tidak terulang di setiap tahun,” jelas Bupati.
Dalam kesempatan yang sama Pj Sekda Mahulu Dr. Stephanus Madang,S. Sos, MM menyampaikan, kegiatan rakor diikuti oleh 35 peserta dengan ditambah unsur kecamatan sebanyak lima orang yang berlangsung selama sehari.
“Pembiayaan rakor ini di bebankan kepada APBKam masing-masing dengan di bawah koordinasi pemerintah kecamatan. Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Kampung hanya menfasilitasi dari pendamping kegiatan dari DPA DPMK,” jelas Sekda.
Sekda juga menambahkan tujuan dari rakor tersebut dalam rangka menunjang pencapaian target dengan metode pelaksanaan tetap mengacu pada aturan dan tata tertib covid-19. Hadir pula pada rakor kali ini, Kepala OPD, Camat Long Apari, Danramil Long Apari; Kapolsek Long Apari, para Pimpinan BPK se-Kecamtan Long Apari dan Tokoh Agama; Masyarakat serta segenap PKK Kecamatan Long Apari. (advertorial/hms7/naw)
Pemerintahan Kampung
Buka Unit Pelayanan Covid-19 Center, Bupati Mahulu Resmikan Gedung Puskesmas Ujoh Bilang |
![]() |
---|
Wujudkan Pelayanan Publik Berkualitas, Wakil Bupati Yohanes Resmikan Kantor PATEN di Long Pahangai |
![]() |
---|
Program 10 Ha Lahan Kering Tiap Kampung di Mahulu, Bupati: Ini Upaya Bangun Ketahanan Pangan |
![]() |
---|
Terima 1.840 Dosis Vaksin, Tahap Pertama Diprioritaskan untuk Tenaga Kesehatan se-Kabupaten Mahulu |
![]() |
---|
Vaksin Perdana di Kabupaten Mahulu, Bupati Bonifasius Pastikan Vaksin Sinovac Aman dan Halal |
![]() |
---|