MotoGP

Kondisi Terkini Marc Marquez, Tangan Kanan Patah dan Harus Dioperasi, Quartararo Doakan Lekas Sembuh

Honda Racing Corporation (HRC), dalam pernyataan resmi mengatakan, tangan Marc patah karena posisi jatuhnya menimpa tangan terlebih dulu.

Kolase Dok. Twitter MotoGP/ AFP/JAVIER SORIANO
Marc Marquez terjatuh saat balapan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020). 

TRIBUNKALTIM.CO - Update kondisi terkini Marc Marquez usai jatuh di tingkungan 3 di MotoGP Jerez 2020.

Lengan kanan bagian atas patah dan harus dioperasi.

Sang juara MotoGP Spanyol 2020, Fabio Quartararo pun mendoakan sejumlah rekannya yang cedera agar cepat sembuh, di antaranya Marc Marquez, Alex Rins, dan Cal Crutchlow

Hasil MotoGP 2020 Spanyol, Kabar Buruk Marc Marquez Ditandu Pakai Penyangga Leher, Quartararo Juara

Juara MotoGp Jerez 2020 Tonton Live Streaming MotoGp Trans7 Hari Ini, Streaming Trans7 Sedang Tayang

Fakta Menarik & Jadwal Live Streaming MotoGP 2020 Trans 7: Posisi Start Rossi - Marquez Mengejutkan

Jelang MotoGP Spanyol 2020, Valentino Rossi Ribut dengan Bos Michelin, Link Live Streaming Trans 7

Marc Marquez menderita patah tangan kanan atas usai kecelakaan tunggal di MotoGP Jerez 2020.

Marc jatuh di tikungan 3 setelah mengalami highside dan terlempar dari motor Honda RC213V.

Honda Racing Corporation (HRC), dalam pernyataan resmi mengatakan, tangan Marc patah karena posisi jatuhnya menimpa tangan terlebih dulu.

Sehingga menyebabkan patah di bagian lengan atas antara siku ke bahu.

"Marc Marquez jatuh di tikungan 3 dan jatuhnya di lengan kanan. Akibatnya, Juara Dunia delapan kali itu menderita patah diaphyseal transversal ke humerus kanannya," tulis pernyataan HRC, dikutip Minggu (19/7/2020).

Meski terlihat ditandu pakai penyangga leher staf medis MotoGP telah mengkonfirmasi bahwa tidak ada trauma kepala atau toraks serius lainnya, tapi Marc akan tetap di bawah pengawasan selama 12 jam.

Selanjutnya Marc akan dibawa ke Rumah Sakit Universitari Dexeus di Barcelona, Spanyol, Senin (20/7/2020).

Kemudian melakukan operasi pada Selasa (21/7/2020) dipimpin oleh Dr Xavier Mir dan tim.

Marc Marquez terjatuh saat balapan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020).
Marc Marquez terjatuh saat balapan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020). (Dok. Twitter MotoGP)

"Waktu pemulihan belum diketahui, Tim Honda Repsol akan memberikan pembaruan setelah operasi," tulis HRC.

Marc Marquez jatuh ketika mengejar Maverick Vinales untuk memburu posisi kedua.

Sayang aksinya anti klimaks, karena motornya ''goyang'' menyebabkan ban belakang tersentak dan membuatnya terlempar.

Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez (kiri) saat menjalani balapan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020).
Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez (kiri) saat menjalani balapan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020). (AFP/JAVIER SORIANO)

Akhirnya Ada Titik Terang Pembunuhan Editor Metro TV, Polda Metro Jaya Dapat Sidik Jari di Benda Ini

Bukan Orang Sembarangan, Profil Irjen Napoleon Bonaparte, Moncer Sejak Kapolres OKU & Nasibnya Kini

Kabar Gembira dari Kota Kupang di Nusa Tenggara Timur, 35 Pasien Covid-19 Dinyatakan Sembuh

Kabar Prasetijo Utomo Usai Percakapannya dengan Djoko Tjandra Dibongkar Polri, Ini Kata Kabareskrim

Sempat Melebar Lalu Kecelakaan

Diberitakan sebelumnya, MotoGP seri pembuka musim 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, langsung menyajikan cerita.

Sang juara dunia musim lalu, Marc Marquez menjadi aktor drama di Jerez, di balik kemenangan perdana Fabio Quartararo.

Marquez memulai balapan dari posisi tiga, dan sempat berebut tempat di deretan depan, sebelum akhirnya mampu memimpin jalannya balapan.

Pebalap bernomor 93 ini harus melebar di tikungan ke-empat, namun selamat dan tidak terjatuh berkat aksi lutut dan sikunya.

Hanya, Marquez harus terjebak di gravel sebelum bisa kembali ke aspal sirkuit, dan terlempar ke posisi 16.

Bukan Baby Alien namanya kalau menyerah. Penonton mungkin beranggap Marquez sudah selesai dan hanya akan finish di papan tengah.

Salah besar anggapan itu. Kakak kandung Alex Marquez itu melakukan aksi gila dengan menyalip 13 pebalap di depannya satu per satu, termasuk nama sang legenda Valentino Rossi yang ikut disalip Marquez.

Sampai dimana Baby Alien mampu menyalip Andrea Dovizioso dan Jack Miller demi mengamankan posisi tiga.

Artinya, posisi podium ketiga sudah ada di tangan, dan itu dilakukannya dari posisi 16.

Sayang, ketika mengejar Maverick Vinales, lagi-lagi di tikungan keempat Sirkuit Jerez, yang seakan menjadi musuh bebuyutan Marquez di balapan kali ini, Baby Alien harus terlempar keras.

Kali ini dia tidak selamat seperti drama awal lap.

Marquez mengalami high side hingga terbanting keras dan terjatuh ke gravel.

Selesai sudah perjuangan Marquez di seri pembuka ini.

Setelah terjatuh, Marc langsung dilarikan dengan ambulans menuju klinik untuk pemeriksaan lebih lanjut. Marc terlihat menggunakan penyangga leher saat ditandu ke ambulans.

Fabio Quartararo Doakan Cepat Sembuh

Rookie asal Nice, Prancis Fabio Quartararo berhasil menjadi juara di seri perdana MotoGP Jerez 2020.

Pebalap  Perancis itu tampil menawan meninggalkan Maverick Vinales dan Andrea Dovizioso yang harus puas naik podium dua dan tiga.

Menang di Jerez 2020 membuat Quartararo memimpin klasemen sementara dengan raihan 25 poin.

Diikuti tempat kedua dan ketiga yakni Vinales dengan 20 poin, dan Andrea Dovizioso dengan 16 poin.

8 Kode Redeem Free Fire Terbaru, Bisa Dapat BUDI01 Gaming Permanent dll, Cek Cara Tukar Redeem FF

Kabar Gembira untuk Guru! Rupanya Tak Semua Tunjangan Profesi Distop, Anda Masuk yang Dikecualikan?

Jenderal dari Akpol 91 yang Bersinar, Jabat Kapolda hingga Kabareskrim, Ternoda Prasetijo Utomo

ABG Bertarif Rp 2,5 Juta, Polisi Bongkar Prostitusi Anak di Bawah Umur di Bontang Kalimantan Timur

Adapun Marc Marquez yang gagal finis tidak mendapat poin.

Selain Marc pebalap lain yang gagal meraih poin di putaran pertama ialah Valentino Rossi yang DNF pada lap-19, dan Alex Rins yang tidak balapan karena cedera.

Padahal musim ini cukup ketat. Pasalnya jumlah balapan tahun ini cuma 13 seri.

Kehilangan poin di musim ini merupakan kerugian besar. Sebab artinya makin sulit mengejar ketertinggalan poin.

Usai balapan, dan mendengar kabar soal kecelakaan Marc Marquez, serta beberapa temannya yang cedera, Fabio Quartararo pun mengucapkan doa untuk kesembuhan rekan-rekannya. 

Lewat akun Twitternya, Fabio Quartararo mendoakan agar Marc Marquez, Alex Rins, dan Cal Crutchlow segera pulih dan cepat sembuh.  

(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Update Kondisi Marc Marquez, Tangannya Patah dan Harus Dioperasi", https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/19/213109915/update-kondisi-marc-marquez-tangannya-patah-dan-harus-dioperasi.
Penulis : Gilang Satria
Editor : Azwar Ferdian

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved