Sebelum Traveler Menginap di Hotel Saat Pandemi, Inilah 5 Hal yang Harus Diperhatikan
Sebelum traveler menginap di Hotel saat pandemi, Inilah 5 hal yang harus diperhatikan
TRIBUNKALTIM.CO - Sebelum traveler menginap di Hotel saat pandemi, Inilah 5 hal yang harus diperhatikan
Pada 27 Juli 2020, Arne Sorenson, CEO dan Presiden Marriott International menyatakan semua tamu sekarang diharuskan memakai masker.
Pernyataan ini muncul setelah studi oleh CDC yang menunjukkan masker membantu mencegah penyebaran COVID-19.
Sementara itu, seluruh karyawan jaringan Hotel Marriott sudah dari awal diwajibkan pakai masker di dalam Hotel.
Berikut TribunTravel merangkum dari laman TheTravel, beberapa hal penting yang perlu diperhatikan tamu saat menginap di Hotel selama pandemi.
• Anita Kolopaking Buka Suara Setelah Diperiksa Kejaksaan Agung, Ini Pengakuan Pengacara Djoko Tjandra
• Anies Baswedan Bocorkan Titik Paling Rawan Virus Corona di Jakarta, Bukan Pasar dan Tempat Hiburan
• Terkuak Rekaman Detik-detik Polisi Pangkat Kombes Diduga Aniaya Keluarga Demi Wanita Lain dan Profil
1. Ketahui status area Hotel yang akan kamu kunjungi

Pertanyaan awal yang harus ditanyakan menurut Forbes adalah apakah daerah tersebut menjadi zona merah penyebaran Covid-19?
Tinggal di Hotel yang juga berada di zona merah tentu lebih berisiko.
2. Pilihan transportasi
Pilihan transportasi yang digunakan oleh tamu menuju Hotel juga menjadi hal yang perlu diperhatikan.
Jika tamu naik transportasi umum, sudahkah transportasi tersebut menerapkan protokol kesehatan dengan benar?
Jika naik mobil fasilitas Hotel, sudahkah memraktikkan standar yang benar juga?
3. Perhatikan kapasitas kamar yang dioperasikan

Sebuah Hotel mungkin hanya mengoperasikan sekitar 50 persen kamar yang tersedia.