Liga Inggris
LENGKAP Jadwal dan Link Live Streaming Mola TV BIG MATCH Liverpool vs Arsenal, Duel Pincang
Lengkap jadwal dan Link Live Streaming Mola TV Big Match Liverpool vs Arsenal, duel pincang.
TRIBUNKALTIM.CO - Lengkap jadwal dan Link Live Streaming Mola TV Big Match Liverpool vs Arsenal, duel pincang.
Liverpool akan menjajal Arsenal dalam lanjutan pekan ketiga Liga Inggris 2020-2021, Selasa (29/9/2020) dini hari.
Duel Liverpool vs Arsenal akan digelar di Anfield pukul 02.00 WIB.
Pertandingan Liverpool vs Arsenal bisa ditonton secara live streaming di Mola TV.
Liverpool dan Arsenal punya tujuan mempertahankan kemenangan perdana mereka musim ini.
Di atas kertas, Liverpool memenangkan empat pertandingan kandang terakhir Liga Inggris melawan Arsenal.
Baca juga: Bursa Transfer Liga Italia, AC Milan Terancam Gigit Jari, Incaran Pioli Diburu 3 Klub Liga Inggris
Baca juga: Hasil & Klasemen Liga Inggris: Kemenangan Berharga MU, Chelsea Nyaris Kalah, Everton di Puncak
Baca juga: Prediksi Liverpool vs Arsenal, The Gunners Percaya Diri Punya Modal Bagus dalam 2 Pertemuan Terakhir
Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-3: MU Incar Poin Pertama, Ditutup BIG MATCH Liverpool vs Arsenal
Sedangkan The Gunners menjadi yang terbaik saat kedua tim terakhir bertemu, di Emirates Stadium pada Juli.
Catatan lain Liverpool tidak terkalahkan dalam 60 pertandingan kandang Liga Premier terakhir mereka, sejak April 2017.
Sementara itu, Arsenal ingin memenangkan tiga pertandingan pembukaan mereka di musim Liga Premier untuk pertama kalinya sejak 2004/05.
Jika terjadi, maka Mikel Arteta bisa menjadi manajer Arsenal pertama yang memenangkan pertandingan pertamanya di Liverpool sejak Tom Whittaker pada tahun 1947.
Dikubu Liverpool , Thiago Alcantara bisa mengawali sejak menit pertama untuk Liverpool melawan Arsenal di Anfield .