Kerja Kerasnya di Eropa Patut Ditiru, Egy Maulana Vikri Tampil Konsisten di Tim Utama Lechia Gdansk
Kerja kerasnya di Eropa patut ditiru, Egy Maulana Vikri tampil konsisten di tim utama Lechia Gdansk.
TRIBUNKALTIM.CO - Kerja kerasnya di Eropa patut ditiru, Egy Maulana Vikri tampil konsisten di tim utama Lechia Gdansk.
Berhasil menembus skuad utama dalam beberapa laga terakhir, Egy Maulana Vikri dapat pujian dari asisten pelatih Lechia Gdansk.
Egy Maulana Vikri kembali menjadi perbincangan hangat dalam satu bulan terakhir.
Menjalani musim ketiga di Lechia Gdansk, Egy akhirnya berhasil menembus tim utama.
Sejak didatangkan Egy lebih banyak menghabiskan waktu di tim kedua Lechia Gdansk.
Kini perlahan Egy mulai mendapat kepercayaan dari pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec.
Baca juga: NEWS VIDEO Egy Maulana Vikri, Bintang Timnas Indonesia Catatkan Rekor Bersama Lechia Gdansk
Baca juga: Kabar Baik dari Egy Maulana Vikri, Bintang Timnas Indonesia Catatkan Rekor Bersama Lechia Gdansk
Baca juga: KABAR Egy Maulana Vikri, Bawa Lechia Gdansk ke Posisi 4 Klasemen, Menit Bermain Semakin Meningkat
Baca juga: Kembali Dipercaya Main, Masuk Menit 81', Egy Maulana Vikri Bantu Lechia Gdansk Raih Kemenangan
Dari lima laga yang sudah dilakoni oleh Lechia Gdansk musim ini, tercatat Egy sudah tampil sebanyak tiga kali.
Catatan ini sudah melewati jumlah penampilah Egy di musim sebelumnya.
Berhasil menembus tim utama, Egy mendapat pujian dari asisten pelatih Lechia Gdansk, Lukas Smolarow.
Menurut Smolarow, pemain asal Medan itu sudah menunjukkan kerja kerasnya dalam beberapa pekan terakhir.
"Pada jeda liga Egy bermain sangat baik saat laga uji coba melawan Wisla Plock," kata Smolarow dikutp Bolanas dari Sport Trojmiasto.