Liga Italia
Update Liga Italia, Proyek Pemain Muda Maldini Berlanjut, Talenta Timnas Belgia Jadi Buruan AC Milan
Update Liga Italia, proyek pemain muda Paolo Maldini berlanjut, talenta Timnas Belgia jadi buruan AC Milan
Meskipun berbeda posisi, namun keduanya memiliki kecepatan dan kengototan dalam menerobos barikade pertahanan tim lawan.
Lebih lanjut, peluang Rossoneri untuk memboyong talenta 9 tahun itu terbuka lebar.
Club Brugge tak akan menghalangi klub manapun untuk memboyong amunisi mudanya.
Asalkan klub peminat mampu memberikan nominal 12 juta euro.
Diketahui kontrak Charles De Ketelaere bersama raksasa Belgia itu berlangsung hingga Juni 2023 mendatang.
Duo Milan Berebut Papu Gomez?
Pemain yang dikabarkan tengah diperebutkan oleh dua Milano tersebut, yakni pemain kunci Atalanta, Papu Gomez.
Kabar tersebut tersiar setelah Papu Gomez terlibat perselisihan dengan pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini.
Hal itu juga diperkuat dengan pernyataan Gomez yang tidak menginginkan pindah jauh-jauh dari Italia jika dirinya harus hengkang dari Atalanta.
Jika Papu Gomez benar-benar meninggalkan Atalanta, maka banyak laporan menunjukkan dia tidak ingin pergi terlalu jauh.
Jadi Inter Milan atau AC Milan bersaing mendapatkan pemain tersebut, tapi Christian Eriksen kuncinya.
Ketegangan dengan pelatih Gian Piero Gasperini belum terselesaikan, bahkan setelah Tuttomercatoweb melaporkan ada pertemuan puncak antara kapten, ahli taktik dan Presiden Antonio Percassi malam ini.
Itu memang cukup menegangkan sehingga mungkin Papu tetap akan main melawan Juventus di Turin pada hari Rabu, tetapi masalah belum terselesaikan.
Baca juga: LIGA ITALIA - Zlatan Ibrahimovic Beber Syarat Wajib Raih Gelar Juara, AC Milan Inginkan Scudetto?
Baca juga: Live Streaming RCTI Liga Italia Juventus vs Atalanta, Inter Milan vs Napoli, AS Roma vs Torino
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/paolo-maldini-dan-charles-de-ketelaere.jpg)