Liga Italia
Update Liga Italia, Tak Ada Juventus, Para Legenda Prediksi AC Milan atau Inter Milan Raih Scudetto
Juara bertahan Liga Italia Serie A sembilan kali berturut-turut keluar dari bursa perburuan Scudetto musim ini
TRIBUNKALTIM.CO - Juara bertahan Liga Italia Serie A sembilan kali berturut-turut keluar dari bursa perburuan Scudetto musim ini.
Performa Juventus yang tak menunjukan konsistensi jadi sebab Si Nyonya Tua tak lagi jadi unggulan.
Bahkan, sejumlah legenda sepak bola dunia tak lagi menjagokan Juventus sebagai kandidat juara musim ini.
AC Milan dan Inter Milan diprediksi bakal bersaing ketat hinggi ujung musim nanti demi gelar juara kasta tertinggi sepak bola negeri Pizza itu.
Salah satu legenda yang memprediksi AC Milan dan Inter Milan sebagai kandidat juara Liga Italia, yakni Hernan Crespo.
Mantan striker Parma, yang juga pernah merumput bersam AC Milan dan Inter Milan meyakini Liga Italia musim ini bakal berlangsung seru dengan persaingan dua tim Milano.
Baca juga: Update Liga Italia, Kedatangan Mandzukic Makan Tumbal, AC Milan Buang Striker Belia, Sudah Cetak Gol
Baca juga: Update Liga Italia, Maldini Cerdik Dapatkan Tomori, AC Milan Buru Pilar ke 4, Tak Keluar Uang Banyak
Baca juga: Update Liga Italia, Alexandre Pato akan Balik ke Serie A, Bukan ke AC Milan, Duet dengan Papu Gomez?
Baca juga: Bursa Transfer Liga Italia, Proyek Maldini Berlanjut, Cari Penerus Serginho, Bek Barcelona Diincar
Seperti yang diketahui, AC Milan dan Inter Milan saat ini berada di posisi ke satu dan dua klasemen Liga Italia.
Pergerakan masif yang dilakukan oleh Inter Milan dan AC Milan membuat kesebelasan asal Milano itu diklaim mampu menyudahi dominasi yang dimiliki Cristiano Ronaldo dkk.
Rossoneri -julukan AC Milan- saat ini menduduki posisi puncak klasemen Liga Italia alias menyandang gelar Capolista.
Armada tempur Stefano Pioli itu kini mengemas 43 poin hasil dari 18 pertandingan yang telah dimainkan.
Sedangkan bagi Nerazzuri -julukan Inter Milan-, mereka kini mengemas 40 angka, dan duduk di tangga kedua clasifica Serie A.
Kencangnya laju Inter dan AC Milan dalam perburuan gelar Liga Italia tak terlepas dari inkonsistensi yang dialami sang juara bertahan.
Baca juga: Jadwal Liga Italia Pekan 19, AC Milan Kokoh di Capolista, Selangkah Lagi Rossoneri Juara Paruh Musim
Baca juga: UPDATE LIGA ITALIA: Tim Sekota AC Milan Ganti Nama Klub: Inter Milano, Logonya Mirip dengan Juventus
Juventus yang musim ini di bawah kendali Andrea Pirlo kesulitan untuk menemukan sentuhan terbaiknya.
Walhasil, Bianconeri kini tercecer di urutan kelima klasemen Liga Italia lewat raihan 33 poin, alias selisih 10 angka dengan AC Milan.