Liga Champions

Liga Champions Terusik Pandemi, RB Leipzig vs Liverpool Tak Bisa Digelar di Jerman, Arsenal Senasib!

Liga Champions terusik pandemi, Liverpool vs RB Leipzig tak bisa digelar di Jerman, Arsenal senasib!

Kolase Tribunkaltim.co
Liga Champions terusik pandemi, Liverpool vs RB Leipzig tak bisa digelar di Jerman, Arsenal senasib! 

Jarak dari Liverpool ke Budapest memakan jarak sekitar 1.684 km melalui perjalanan udara.

Jarak tersebut lebih jauh jika dibandingkan jarak Liverpool ke Leipzig yang hanya sekitar 1.065 km perjalanan udara.

Selain Liverpool yang dirugikan akibat jauhnya jarak yang harus ditempuh, Leipzig juga dirugikan.

Leipzig harus merelakan haknya untuk bermain di kandang pada leg pertama.

IKRAR Bintang Juventus, Ronaldo Tak Mau Pensiun, 20 Tahun Lagi Buat Dunia Sepak Bola, Jadi Pelatih?

Sebelumnya, sempat juga beredar kabar opsi yang menukar jadwal leg pertama dan leg kedua.

Pertandingan Liverpool versus Leipzig bukanlah satu-satunya yang terdampak oleh kebijakan mengenai pandemi.

Pertandingan Benfica kontra Arsenal juga dikabarkan terdampak oleh kebijakan pengendalian Covid-19.

Sedianya, pertandingan ini akan diadakan di Stadion Da Luz, Lisbon, pada Kamis (19/2/2021) waktu setempat.

RAPOR TRANSFER Liga Italia, Juventus Tak Secerdas AC Milan, Beli Titisan Pirlo Tak Dipakai, Inter?

Akan tetapi, kebijakan pemerintah Portugal membuat pertandingan leg pertama 32 besar Liga Europa mengalami ketidakjelasan.

Seperti pemerintah Jerman, pemerintah Portugal juga menerapkan kebijakan yang sama.

Pemerintah Portugal melarang penerbangan dari sejumlah negara, salah satunya adalah Inggris.

Namun, hingga sekarang, masih belum ada kejelasan mengenai bagaimana pertandingan itu akan diselenggarakan. (*)

Editor: Muhammad Fachri Ramadhani

Artikel ini telah tayang di SuperBall.Id dengan judul https://superball.bolasport.com/read/332547364/dilarang-terbang-ke-jerman-liverpool-harus-tempuh-jarak-lebih-jauh?page=all

Sumber: SuperBall.id
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved