Virus Corona di Kaltara
Jelang Perayaan Imlek, Ketua DPRD Kaltara Imbau Warga Tetap Rayakan di Rumah
Jelang perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada 12 Februari 2021 nanti, Ketua DPRD Kaltara Norhayati Andris mengimbau masyarakat agar merayakan di ru
TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG SELOR- Jelang perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada 12 Februari 2021 nanti, Ketua DPRD Kaltara Norhayati Andris mengimbau masyarakat agar merayakan di rumah.
Imbauan ini ia sampaikan saat ditemui di Gedung Gadis, Tanjung Selor.
"Untuk yang merayakan Imlek, tentu masih bisa dirayakan, tapi di rumah saja," ujar Ketua DPRD Kaltara, Norhayati Andris, Selasa (9/2/2021).
Baca juga: Dua RT di Graha Indah Balikpapan, Terbanyak Sumbang Kasus Covid-19, Kini Pembatasan Jam Malam
Baca juga: Kronologi Kecelakaan Beruntun di Muara Rapak Balikpapan, Diduga Truk jadi Biang, Mengangkut Beras
Baca juga: Cegah Karhutla di Kutim, BPBD Gelar Apel Gabungan Siaga Kebakaran
Dia mengaku turut merayakan Imlek bersama sang suami tercinta, dan baginya Imlek adalah budaya yang harus dilestarikan.
"Kebetulan saya juga merayakan, suami saya juga merayakan Imlek, Imlek itu juga bagian dari budaya, dan itu harus tetap dilestarikan," tuturnya.
Kendati demikian, kondisi pandemi saat ini mengharuskan warga untuk menahan diri untuk tidak keluar rumah.
Mengingat kasus akumulasi pandemi Covid-19 di Kaltara terus meningkat tiap harinya.
Politisi PDI-P itu meminta agar warga bisa menahan diri, karena dengan menahan diri untuk tidak saling bertemu, maka pandemi Covid-19 bisa cepat berlalu.
"Karena kalau kita lihat angka pandemi Covid-19 ini terus bertambah, jadi marilah kita menahan diri dengan tidak saling mengunjungi," katanya.
"Karena semakin kita menahan diri, semakin cepat pandemi ini berlalu," ucapnya.
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: Rahmad Taufiq
Ketua DPRD Kaltara
Norhayati Andris
Berita Terkini Kalimantan
Berita Kaltara Terkini
Berita Kaltara Hari Ini
Rahmad Taufiq
Tahun Baru Imlek
Tanjung Selor
BNPB Serahkan Bantuan Rp 2 Miliar untuk Kaltara, Mesin PCR Belum Disalurkan |
![]() |
---|
Belum Semua Guru Divaksin, Jubir Satgas Covid-19 Kaltara Sebut Pengiriman Vaksin Jadi Kendala |
![]() |
---|
Kaltara Masuk PPKM Mikro, Jubir Satgas Covid-19: Baru Mau Diterapkan |
![]() |
---|
Vaksinasi Covid-19 di Bulan Ramadhan, Begini Penjelasan Satgas Covid-19 Kaltara |
![]() |
---|
Ketua MUI Kaltara Akui Vaksin AstraZeneca Mengandung Tripsin Babi, Tapi Tetap Bisa Dipakai |
![]() |
---|