LIDA 2021
Hasil LIDA 2021 Top 56 Grup Merah 7, Ratna Kalsel Dapat 3 SO dari Juri, Siapa Tersenggol Tadi Malam?
Liga Dangdut Indonesia / LIDA 2021 tadi malam giliran penampilan 4 Duta dari Grup 7 Merah yang tampil di panggung babak Top 56.
Ratna menjadi satu-satunya duta yang mendapat standing ovation (SO) tadi malam dari juri.
Ia mendapat 3 SO dari juri kecuali Inul Daratista.
Penampilan kedua, Sulfi dari Sulawesi Selatan.
Ia menyanyikan lagu berjudul Pria Idaman.
Sulfi tak satu pun mendapat standing ovation dari juri.
Tampil ketiga duta Papua Barat, Sakka.
Sakka menyanyikan lagu yang dipopulerkan oleh Ikke Nurjanah berjudul Terlena.
Sakka pun tak mendapat standing ovation dari keempat juri.
Penampil terakhir di Grup 7 Merah adalah Rian dari Lampung.
Ia menyanyikan lagu berjudul Sejengkal Tanah.
Sama dengan Sulfi dan Sakka, Rian tak satu pun mendapat standing ovation dari Inul, Soimah, Nassar, dan Yosep.
Di penghujung acara, hasil polling menunjukkan, Ratna dari Kalimantan Selatan mendapat polling tertinggi 36,39 persen.
Ratna otomatis lolos ke babak selanjutnya.
Sementara itu pilihan Dewan Juri jatuh pada Rian duta dari Lampung.
Rian otomatis lolos ke babak selanjutnya karena diselamatkan juri, dengan menjadi duta pilihan juri.