Liga Italia

Hasil & Klasemen Liga Italia: AC Milan-Inter Tempel Lazio di Puncak, Juve Terlempar dari 10 Besar

Duo Milan, Inter Milan dan AC Milan juga melakukan start yang sempurna dengan merengkuh dua kemenangan beruntun

Twitter Lazio
Pemain Lazio usai laga melawan Spezia. Inilah hasil & klasemen Liga Italia: AC Milan-Inter Milan tempel Lazio di puncak, Juventus terlempar dari 10 besar. 

TRIBUNKALTIM.CO - Sejumlah kejutan terjadi di awal musim Liga Italia Serie A 2021-2022.

Selain performa buruk yang dialami Juventus di awal musim, Lazio malah menunjukan performa impresif.

Bahkan, Lazio sukses menduduki puncak Klasemen Liga Italia saat ini.

Sedangkan duo Milan, Inter Milan dan AC Milan juga melakukan start yang sempurna dengan merengkuh dua kemenangan beruntun.

Setidaknya tim-tim elite Serie A saat ini berada di papan atas Klasemen sementara, kecuali Juventus.

Baca juga: Bursa Transfer Liga Italia, Kessie Terancam Dijual AC Milan, Maldini Sudah Siapkan Penggantinya

Juventus harus rela berada di papan tengah Klasemen dengan menempati posisi ke-12.

Berikut ulasan mengenai hasil Liga Italia pekan ke-2 dan update Klasemen sementara Serie A.

Lazio sukses meraih posisi puncak Klasemen sementara Liga Italia 2021-2022 setelah berpesta enam gol ke gawang Spezia.

Laju Lazio bersama pelatih baru mereka, Maurizio Sarri, di Liga Italia 2021-2022 masih belum terbendung.

Setelah meraih kemenangan 3-1 atas Empoli pada pekan pertama, Lazio kembali menuai tiga poin.

Baca juga: Update Liga Italia, AC Milan vs Cagliari, Prediksi Skor, Susunan Pemain, Key Player dan Head to Head

Kali ini Spezia menjadi korban keganasan dari Lazio arahan Maurizio Sarri.

Menjamu Spezia di Stadion Olimpico, Sabtu (28/8/2021) malam WIB, I Biancoceleste berpesta gol ke gawang lawan.

Tanpa ampun Lazio menghujani gawang Spezia dengan enam gol.

Pemain AC Milan merayakan gol pada laga Serie A Italia antara AC Milan vs Cagliari di stadion San Siro di Milan, 29 Agustus 2021.
Pemain AC Milan merayakan gol pada laga Serie A Italia antara AC Milan vs Cagliari di stadion San Siro di Milan, 29 Agustus 2021. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Sementara tim tamu hanya mampu membalas satu gol saja.

Sejatinya, skuad arahan Maurizio Sarri tersebut tertinggal lebih dulu dari Spezia ketika laga baru berjalan empat menit melalui Daniele Verde.

Baca juga: Bursa Transfer Liga Italia, 9 Pemain Datang ke AC Milan, Tapi Pioli Bisa Kehilangan Pilar Utama

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved