Travel

Agar Tidak Kelebihan Bagasi Saat Naik Pesawat, Pramugari Beberkan Cara Mudah Mengatasinya

Agar tidak kelebihan bagasi saat naik pesawat, Pramugari beberkan cara mudah mengatasinya.

Editor: Nur Pratama
pinterest.com
ilustrasi 

Mengutip dari express.co.uk, seorang staff bandara telah mengungkapkan sebuah trik sederhana yang digunakan oleh awak kabin ketika mengeluarkan koper.

Untuk mempermudah traveler dalam menemukan koper, mereka cenderung lebih menyukai koper dengan warna yang cerah.

Selain itu, traveler juga suka menggunakan koper dengan motif yang beragam sehingga mudah dikenali.

Atau bisa juga menambahkan label bagasi unik di koper, agar bisa menemukan kopernya dengan cepat.

Seperti yang telah diberitakan oleh News.co.au, kini sudah terungkap teknik yang digunakan oleh para awak kabin untuk mengeluarkan koper.

Staff bandara tersebut menyatakan bahwa penumpang harus secara khusus meminta stiker 'Fragile' atau 'Mudah Pecah' langsung ke meja resepsionis.

Mereka menyatakan, bahwa dengan tanda pada stiker tersebut akan membuat staff bandara lebih mudah mengeluarkan koper atau bahasi tersebut.

Hal tersebut karena bawang bawaan yang rapuh akan dimasukkan ke pesawat pada urutan terakhir.

Sehingga, barang bawaanmu ketika sampai di bandara pun akan dikeluarkan lebih dahulu.

Dengan cara ini, traveler akan memiliki sedikit waktu untuk menunggu.

Sementara itu, ada juga tips perjalanan yang cukup praktis dan bisa dicoba.

Tips tersebut berasal dari seorang pekerja di bandara regional Amerika Serikat.

Ia mengatakan bahwa jika ingin bagasi kamu keluar lebih cepat penumpang harus check-in pada barisan terakhir.

"Tas akan selalu dimuat dari depan ke belakang pada gerobak tas jadi jika kamu check in terakhir, tas kamu akan berada di gerobak tas terakhir." ujarnya.

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Tak Perlu Bingung Jika Kelebihan Bagasi, Pramugari Beberkan Cara Mudah Mengatasinya, 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved