BWF World Championship 2021
BWF World Championship 2021, PBSI Mundur tapi Masih Ada Wakil Merah Putih, China Kirim 17 Wakil
Indonesia memutuskan mundur dari BWF World Championship 2021. Namun bakal masih ada wakil Merah Putih. Kejuaraan Dunia 2021 jadi comeback pemain China
TRIBUNKALTIM.CO - Ajang BWF World Championship 2021 atau Kejuaraan Dunia 2021 adalah turnamen terakhir dari kalender BWF di tahun ini.
Dari pernyataan resminya Rabu 8 Desember 2021, PBSI memastikan mundur dari BWF World Championship 2021 atau Kejuaraan Dunia 2021.
Meski begitu, masih ada wakil Merah Putih yang akan berlaga di BWF World Championship 2021 atau Kejuaraan Dunia 2021 ini.
Wakil Merah Putih non-Pelatnas yang akan berlaga di BWF World Championship 2021 adalah pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Serena Kani.
PB Djarum tetap akan memberangkatkan Dejan/Serena didampingi pelatihnya, Vita Marissa ke Kejuaran Dunia 2021.
Baca juga: RESMI Indonesia Mundur dari BWF World Championship 2021, Virus Corona Omicron Jadi Perhatian PBSI
Kepastian wakil Merah Putih di BWF World Championship 2021 atau Kejuaraan Dunia 2021 ini diperoleh setelah PB Djarum memastikan tetap akan mengirimkan pemainnya.
Dikutip TribunKaltim.co dari bolasport.com, pasukan China menepi dari kompetisi Badminton internasional sejak Denmark Open 2021 pada Oktober lalu.
Denmark Open 2021 pun menjadi satu-satunya turnamen BWF World Tour yang diikuti China sejak pandemi Covid-19 mengganggu bulutangkis sejak Maret tahun lalu.
Selain Denmark Open 2021, pasukan Negeri Tirai Bambu hanya terjun di turnamen mayor yaitu Olimpiade, Sudirman Cup, dan Thomas-Uber Cup.
China menurunkan 17 wakil pada Kejuaraan Dunia 2021.
Juara bertahan ganda campuran, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, mengincar hattrick gelar juara dunia setelah hanya meraih perak pada Olimpiade Tokyo 2020.
China juga akan diperkuat jawara ganda putri, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, dan pemain tunggal putri peringkat 9, He Bing Jiao.
China sendiri tidak diperkuat seluruh pemain top mereka.
Baca juga: Kabar Indonesia Mundur dari BWF World Championship 2021, Ditulis Media Malaysia, Kejurdun Trending
Dua kampiun Olimpiade Tokyo, Chen Yu Fei (tunggal putri) dan Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (ganda campuran) tidak ikut dalam rombongan ke Negeri Matador.
Dilansir dari Sina Sports, Chen memutuskan mundur karena cedera.
Dejan/Serena Berangkat, Tommy Sugiarto?
Dikutip TribunKaltim.co dari bolasport.com yang melansir kompas.id, pasangan ganda campuran non-pelatnas, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, tetap akan tampil.
Pasangan ganda campuran dari PB Djarum itu dijadwalkan berangkat ke Negeri Matador pada Kamis (9/12/2021).
Dejan Ferdinansyah/Serena Kani akan terbang ke Huelva dengan ditemani pelatih mereka, Vita Marissa.
Hal tersebut telah dikonfirmasi dari Lius Pongoh yang menjabat sebagai Admin dan Support Coordinator PB Djarum.
"Dejan/Serena akan tampil dalam Kejuaraan Dunia, mereka akan berangkat pada 9 Desember dari Jakarta," ucap Lius Pongoh.
Dejan/Serena mendapatkan tempat pada Kejuaraan Dunia 2021 lantaran PBSI hanya mendaftarkan tiga pasangan dari total empat slot.
Dejan/Serena bukan satu-satunya pemain non-pelatnas yang lolos ke Kejuaraan Dunia 2021.
Satu pemain lain yang mendapatkan undangan untuk tampil pada Kejuaraan Dunia 2021 adalah pemain tungggal putra, Tommy Sugiarto.
Meski demikian, belum ada kabar lebih lanjut apakah mantan peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia itu akan tampil atau mundur.
Baca juga: Jadwal BWF World Championship 2021, Daftar Wakil Indonesia, Minions, Daddies, GreyAp Jadi Unggulan
PBSI Sebut Varian Baru Virus Corona, Omicron
Akhirnya Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia ( PBSI ) memberikan pernyataan mundur dari BWF World Championship 2021 atau Kejuaran Dunia BWF 2021.
Dikutip TribunKaltim.co dari Tribunnews.com di artikel yang berjudul Breaking News: Indonesia Resmi Tarik Diri dari Kejuaran Dunia Bulutangkis 2021, Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna mengambil keputusan ini berdasarkan masukan dari sejumlah pihak.
Mulai dari pengurus, pelatih dan Kabid Binpres (Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi) PBSI.
Alasan utama Indonesia menarik diri dari BWF World Championship 2021 adalah penyebaran varian baru virus Covid-19 Omicron yang tidak menentu.
Ini mengingat pemerintah Republik Indonesia sangat perhatian terhadap merebaknya varian virus Omicron, serta untuk menjaga kesehatan dan keselamatan para atlet.
"Keputusan menarik diri tim bulutangkis Indonesia dari Kejuaraan Dunia ini juga sudah disetujui oleh Bapak Ketua Umum, Agung Firman Sampurna," ungkap Ketum Harian PBSI, Alex Tirta, dikutip dari Twitter resmi Badminton Indonesia.
Pendapat serupa juga diungkapkan Rionny Mainaky selaku Kabid Binpres.
Merebaknya virus Corona Omicron menjadi perhatian dari berbagai pihak.
Ia memandang keselamatan Anthony Ginting dkk menjadi hal utama yang harus diperhatikan.
"Penyebaran virus Omicron yang cepat sehingga perubahan protokol kesehatan yang tidak menentu membuat kami memutuskan untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021," ujar Rionny Mainaky.
"Kami tidak mau mengambil risiko."
"Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama."
"Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia," lanjutnya.

Selain itu, juga ada imbauan dari pemerintah Republik Indonesia, di tengah pandemi yang belum mereda untuk mengurangi kegiatan berpergian ke luar negeri.
Apalagi di sejumlah negara Eropa juga terjadi lonjakan pesat kasus Covid-19.
Dengan keputusan ini, maka tim Indonesia akan langsung bersiap untuk menghadapi turnamen di tahun 2022.
Baca juga: Update Rangking BWF Setelah Indonesia Open 2021, Jojo Geser Lee Zii Jia, Marcus/Kevin Masih Nomor 1
(*)