Liga Italia
Live RCTI, Jadwal Liga Italia Malam Ini: Atalanta vs AS Roma, Jose Mourinho dalam Tekanan
Liga Italia Serie A pekan ke-18 akan menyajikan laga Big Match antara AS Roma, berhadapan dengan Atalanta
TRIBUNKALTIM.CO - Liga Italia Serie A pekan ke-18 akan menyajikan laga Big Match antara AS Roma, berhadapan dengan Atalanta.
Duel Atalanta vs AS Roma, tersaji di Stadion Gewiss, Sabtu (18/12/2021) malam ini, pukul 21.00 WIB.
Laga seru tersebut dapat disaksikan melalui siaran langsung maupun Live Streaming RCTI Plus (RCTI+) dan Bein Sports 2.
(Link Live Streaming Atalanta vs AS Roma tersedia di akhir artikel ini)
Jelang pertandingan sengit itu pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini memuji Jose Mourinho.
Ia menyebut eks pelatih Tottenham itu mampu membawa antusiasme ke timnya meski di lapangan hasil yang ia dapat tak seperti yang diharapkannya.
Baca juga: Jadwal Liga Italia Serie A Live Streaming RCTI Plus: Ada Salernitana vs Inter, Atalanta vs Roma
Baca juga: Jadwal Liga Italia Serie A Pekan ke-18: AC Milan vs Napoli, Atalanta Tantang Skuat Jose Mourinho
Baca juga: NEWS VIDEO AS Roma Samai Poin Juventus, Inter Milan Dibayangi Rossoneri & Atalanta
Untuk saat ini, Atalanta masih mengungguli AS Roma dengan poin 37 berbanding 28.
Meski timnya lebih dijagokan untuk memenangkan pertandingan, Gian Piero Gasperini tak ingin menganggap remeh I Lupi.
“Kami harus fokus penuh pada pertandingan melawan AS Roma," tuturnya seperti dilansir dari TribunJateng.com berjudul Jelang Liga Italia Atalanta vs AS Roma, Gasperini Komentari Hasil Melatih Jose Mourinho.
"Mereka adalah tim yang hebat terlepas dari posisi mereka di klasemen,” kata Gasperini dalam konferensi pers dikutip dari Tuttomercatoweb.
“Kami tidak bisa puas dengan hasil kami sejauh ini karena semua pesaing kami melaju kencang, kami senang dengan apa yang telah kami lakukan, tetapi kami harus berpikir bahwa kami belum mendapatkan apa-apa di setiap pertandingan," tuturnya.
Saat ditanya terkait Jose Mourinho yang akan menjadi lawannya, Gasperini memuji pelatih asal Portugal itu yang mampu membawa antusiasme ke Roma, tapi sayangnya hasil yang didapat tak sesuai harapannya.
Baca juga: Jadwal Liga Italia Serie A Pekan 18: Big Match AC Milan vs Napoli, Atalanta vs AS Roma
Gasperini pun yakin Mourinho masih membutuhkan waktu lebih untuk membangun timnya dan membawa Roma bangkit.
“Mourinho adalah pelatih hebat, dia membawa antusiasme ke Roma, tapi ceritanya menjadi berbeda saat berada di lapangan,” kata Gasperini.
“Saya yakin Giallorossi dapat pulih, mereka masih di awal dan semua orang membutuhkan waktu." pungkasnya.
Kedua klub memiliki tren yang berseberangan dalam beberapa pekan terakhir.
Secara statistik, catatan tuan rumah Atalanta lebih unggul ketimbang Giallorossi (julukan AS Roma).
Skuad asuhan Gian Piero Gasperini ini berhasil memborong lima kemenangan di lima pertandingan teraktual di Liga Italia.
Baca juga: Prediksi Skor Juventus vs Atalanta, Si Nyonya Tua Kalah Lagi di Liga Italia, Cek Link Live Streaming
Sementara itu, AS Roma besutan Jose Mourinho sedang tidak bagus-bagus amat.
Nicolo Zaniolo dkk hanya mampu meraih tiga kemenangan dari lima laga terakhir mereka, dengan dua pertandingan sisa berakhir dengan kekalahan.
Meski demikian, AS Roma tengah berupaya untuk bangkit dari hasil inkonsisten tersebut.
Mereka memang menghadapi persoalan yang rumit, mulai dari penyesuaian taktik hingga kondisi beberapa pemain yang tidak begitu fit.
Akan tetapi, Jose Mourinho yang dikenal dengan julukan The Special One itu tentu telah menyiapkan beberapa strategi untuk mencuri poin di Bergamo.
La Dea (julukan Atalanta) kini berada di peringkat ketiga dengan perolehan 37 poin dari 17 laga yang sudah dilakoni.
Baca juga: Link Gratis, Siaran Langsung Liga Italia Juventus vs Atalanta, Cek H2H & Prediksi Susunan Pemain
Sementara itu, AS Roma berada tiga peringkat di bawahnya, dengan mencoba bangkit dari posisi keenam dengan perolehan 28 poin dari jumlah laga yang sama.
Motivasi menang Atalanta cukup besar sebab, jika mampu mengalahkan Serigala Roma pada pertandingan Sabtu malam, mereka bisa menyamakan poin Inter Milan yang berada di puncak klasemen.
Inter Milan kini berada di posisi pertama dengan koleksi 43 poin dari 18 pertandingan yang sudah mereka lakoni.
Untuk melakoni pertandingan nanti, tentu saja Gasperini akan menyiapkan skuad tebaiknya untuk menghadapi klub ibu kota Itali tersebut.
Nama Duvan Zapata diprediksi masih akan mengisi lini depan Atalanta dengan Aleskey Miranchuk dan Mario Pasalic berada di belakangnya.
Sementara di kubu I Lupi, Jose Mourinho bisa menurunkan Tammy Abraham untuk mengisi lini depan.
Baca juga: LIGA ITALIA MALAM INI Juventus vs Atalanta Live RCTI Plus: Rekor Buruk dan Tebusan Si Nyonya Tua
Kedua tim sama-sama akan menggunakan skema tiga bek untuk berhadapan nanti malam.
Berdasarkan head to head (H2H), Atalanta punya peluang menang lebih besar.
Dari lima pertemuan teraktual, AS Roma tidak berhasil memenangakan satu pun pertandingan yang mereka lakoni.
Hasil terbaik yang bisa mereka peroleh adalah imbang sebanyak dua kaii.
Di pertemuan terakhir mereka, laga ditutup dengan skor 1-1 saat mereka bertempur di Stadion Olimpico Roma.
Prediksi Skor Atalanta vs AS Roma
Atalanta 0-1 AS Roma
Rekor Pertemuan Terakhir
22/04/2021: Roma 1-1 Atalanta
20/12/2020: Atalanta 4-1 Roma
15/02/2020: Atalanta 2-1 Roma
25/09/2012: Roma 0-2 Atalanta
27/01/2019: Atalanta 3-3 Roma
Laga Terakhir Atalanta
12/12/2021: Hellas Verona 1-2 Atalanta
09/12/2021: Atalanta 2-3 Villarreal
04/12/2021: Napoli 2-3 Atalanta
30/11/2021: Atalanta 4-0 Venezia
27/11/2021: Juventus 0-1 Atalanta
Laga Terakhir AS Roma
13/12/2021: Roma 2-0 Spezia
09/12/2021: CSKA Sofia 2-3 Roma
04/12/2021: Roma 0-3 Inter
01/12/2021: Bologna 1-0 Roma
28/11/2021: Roma 1-0 Torino
Prediksi Susunan Pemain Atalanta vs AS Roma
Atalanta (3-4-2-1): Juan Musso; Rafael Toloi, Merih Demiral, Berat Djimsiti; Hans Hateboer, Joakim Maehle, Teun Koopmeiners, Remo Freuler; Mario Pasalic, Matteo Pessina; Duvan Zapata.
Pelatih: Gian Piero Gasperini.
Roma (3-5-2): Rui Patricio; Gianluca Mancini, Marash Kumbulla, Roger Ibanez; Rick Karsdorp, Matias Vina, Bryan Cristante, Jordan Veretout, Henrikh Mkhitaryan; Nicolo Zaniolo, Tammy Abraham.
Pelatih: Jose Mourinho.
Link Live Streaming Atalanta vs AS Roma
Link Nonton 1, KLIK>>>
Link Nonton 2, KLIK>>>
Link Nonton 2, KLIK>>>
Disclaimer:
- Jadwal Live Streaming sewaktu-waktu bisa berubah.
- Link Live streaming hanya informasi untuk pembaca.
- TribunKaltim.co tidak bertanggungjawab terhadap kualitas siaran. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/liga-campiun.jpg)