Aplikasi
Cara Aktifkan 3 Fitur Keamanan WhatsApp, dari Verifikasi Dua Langkah hingga Enkripsi End to End
Begini cara aktifkan tiga fitur keamanan WhatsApp, dari verifikasi dua langkah hingga enkripsi end to end.
5. Klik selesai dan tunggu WhatsApp untuk menyiapkan pencadangan dengan enkripsi dari ujung ke ujung.

Untuk antisipasi, sebaiknya menggunakan koneksi WiFi dan internet yang stabil untuk mencadangkan agar proses berjalan lanacar.
Karena proses pencadangan membutuhkan waktu lama, ada baiknya daya baterai berada di kondisi penuh atau cukup banyak.
Cara menon-aktifkan pencadangan enkripsi dari ujung ke ujung
Mencadangkan chat dengan enkripsi sangat membantu dari sisi keamanan.
Akan tetapi, ada beberapa pengguna yang mungkin saja tidak mau direpotkan untuk mengingat password enkripsi dan gagal melakukan pemulihan chat.
Untuk itu, sebagian pengguna WhatsApp mungkin ingin menon-aktifkan backup dengan enkripsi.
Cara menonaktfikan backup dengan end-to-end encryption adalah sebagai berikut:
1. Buka menu setting/pengaturan.
2. Klik chat/pesan > chat backup/cadangkan chat > end-to-end encrypted Backup.
3. Klik turn off/matikan.
4. Masukan password.
5. Konfirmasi bahwa Anda ingin menon-aktifkan cadangkan dengan enkripsi dengan meng-klik turn off/matikan.
Baca juga: Cara Bikin WhatsApp Business dan Kelebihannya, Cocok bagi Pelaku Usaha, Ada Fitur Katalog dan Labels
(*)
Berita tentang Aplikasi Lainnya
Berita tentang WhatsApp Lainnya
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.