Liga 1
Seru! Lengkap Jadwal, Live Streaming dan Prediksi Skor Arema vs PSIS Malam Hari Ini, Main jam 20.45
Simak jadwal, link live streaming dan prediksi skor Arema vs PSIS malam hari ini, main jam 20.45 WIB.
Sebelumnya saat putaran pertama, PSIS Semarang hanya mampu main imbang 0-0 dengan Arema FC.
Untuk itu, Pratama Arhan ingin timnya mampu mengambil pelajaran dari putaran pertama lalu, karena banyak peluang yang didapat namun tak satu pun jadi gol.
Baca juga: Update Liga 1: Persib dan Borneo FC Rebutan Pemain, Pesut Etam Bawa ke Ranah Hukum
"Pelajaran pada putaran pertama saat lawan Arema FC, mungkin kami kurang memanfaatkan peluang yang ada. Selain itu Arema juga tim yang baik dan pertahanan mereka juga bagus. Semoga kami bisa memanfaatkan peluang dengan baik dan menang," kata Pratama Arhan kepada SURYAMALANG.COM, Minggu (16/1/2022).
Peraih piala pemain muda terbaik di Piala AFF 2020 itu mengatakan, sejauh ini persiapan para pemain PSIS Semarang juga sangat baik dan siap mengalahkan Singo Edan.
"Persiapan saya sangat baik meskipun kemarin karantina tapi saya latihan sendiri sebelum kembali ke tim dan mempersiapkan diri saya sebelum bertanding. Persiapan sama tim juga sangat baik, semua pemain sudah diberikan materi oleh pelatih untuk menghadapi Arema besok. Pelatih juga memberikan taktik yang harus diterapkan. Kami optimis meraih tiga poin," jelas pemain asal Jawa Tengah itu, seperti dilansir SuryaMalang.com di arrtikel berjudul LIVE STREAMING PSIS VS AREMA FC, Simak Ucapan Diego Michiels dan Pratama Arhan Jelang Pertandingan.
Prediksi Skor PSIS vs Arema Malam Ini
PSIS mengincar kemenangan untuk bisa tembus ke posisi lima besar seperti target yang diberi manajemen di awal musim.
Saat ini, PSIS berada di urutan tujuh klasemen sementara.
Dragan mengatakan, timnya tak gentar meski akan menghadapi Arema FC pemuncak klasemen sementara.
Belum lagi, Arema FC kini belum terkalahkan dalam 16 laga terakhir.
Dragan mengatakan timnya perlu siapkan diri maksimal.
Baca juga: Update BRI Liga 1: Transfer Indra Mustafa Bermasalah, Persib dan Borneo FC Saling Tuding
PSIS juga sudah analisia permainan Arema FC di dua laga terakhirnya.
"Kami siapkan tim ini, seperti biasa kami siapkan tim untuk memenangkan pertandingan," kata Dragan.
Dia optimis PSIS mampu mengalahkan Arema FC dan memutus rekor tak terkalahkan tim asal Malang tersebut.
"Suatu saat mereka bisa kalah, mungkin laga nanti mereka kalah dari kami. Kami siap patahkan rekor unbeaten mereka," ungkap Dragan.