Liga Italia

BURSA TRANSFER Liga Italia: Inter Milan Rela Gadai 2 Pemain Bintang, Demi Bajak Dybala dari Juventus

Bursa transfer Liga Italia, Inter Milan rela gadai 2 pemain bintang, demi bajak Paulo Dybala dari Juventus.

Penulis: Kun | Editor: Heriani AM
TWITTER.COM/THEEUROPEANLAD
Momen Paulo Dybala nangis karena cedera dan harus ditarik keluar dalam laga Juventus vs Sampdoria pada lanjutan Liga Italia, 26 September 2021. Bursa transfer Liga Italia, Inter Milan rela gadai 2 pemain bintang, demi bajak Paulo Dybala dari Juventus. 

Padahal Juventus dilaporkan telah menyodorkan kontrak baru untuk Paulo Dybala dengan penawaran kontrak senilai 8 juta euro (sekitar Rp132 miliar) plus bonus 2 juta euro.

Di samping itu, Juventus telah siap memberikan kontrak berdurasi empat tahun bagi Paulo Dybala.

Langkah antisipatif dari Juventus tersebut dilakukan agar menghindari kepergian Paulo Dybala secara cuma-cuma pada Juni 2022.

Jika tidak segera menyepakati kontrak baru, Dybala bakal pergi dengan status bebas transfer pada musim panas 2022.

Baca juga: BURSA TRANSFER Liga Italia: Cek Kans Pogba Balik ke Juventus, Legenda Prancis Bikin Gaduh Man United

Dikutip dari BolaSport.com, sejatinya Dybala sudah diperbolehkan untuk membuka perjanjian pra-kontrak dengan klub selain Juventus mengingat statusnya sudah memasuki enam bulan terakhir pada Januari 2022.

Sementara itu, Juventus dan Dybala sendiri dikabarkan sudah menjalin kesepakatan.

Namun, akar permasalahannya adalah I Bianconeri justru tidak menepati janji mereka akan kontrak baru yang ditawarkan untuk Dybala.

Juventus malah mendadak membatalkan tawaran senilai 10 juta euro mereka dan hal itu membuat penyerang asal Argentina tersebut geram.

Media-media di Italia bahkan melaporkan jika hubungan antara Juventus dan Dybala merenggang akibat kondisi tersebut.

Oleh karena itu, Dybala disebut-sebut siap untuk mendengarkan tawaran yang masuk di luar juara 36 kali Liga Italia tersebut.

Juventus sendiri dilaporkan akan melanjutkan pembicaraan kontrak baru pada bulan Februari dan Maret untuk menentukan nasib Dybala.

Pembicaraan nasib Dybala dilaporkan akan ditentukan pada pekan kedua bulan Maret 2022.

Di tengah polemik soal kontrak dengan Juventus, Dybala juga tidak lepas dengan rumor kepindahannya ke klub rival di Liga Italia.

Inter Milan dikabarkan menjadi yang terdepan untuk mengamankan tanda tangan penyerang berusia 28 tahun tersebut.

Namun, rumor kepindahan Dybala ke Giuseppe Meazza segera dibantah oleh CEO Inter Milan, Giuseppe Marotta, pada pertengahan Januari lalu.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved