Liga Italia

Persoalan Gaji Bukan Masalah Bagi AC Milan, Rekan Cristiano Ronaldo Segera Merumput di Liga Italia

Raksasa Liga Italia Serie A, AC Milan dipastikan akan kehilangan salah satu pilar andalannya di lini tengah, yakni Franck Kessie

PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP
Renato Sanches & Cristiano Ronaldo. Persoalan Gaji Bukan Masalah Bagi AC Milan, Rekan Cristiano Ronaldo Segera Merumput di Liga Italia. 

Rumor menyebut bahwa Renato Sanches meminta bayaran hingga €7 juta bersih per musim melalui agennya Jorge Mendes untuk menandatangani kontrak dengan AC Milan.

Namun, Pedulla menegaskan bahwa laporan tersebut sama sekali tidak benar dan belum ada konfirmasi tentang besaran gaji.

Kenapa Paolo Maldini lepas Kessie?

Baca juga: Faktor Carlo Ancelotti, AC Milan Bisa Segera Boyong Bintang Real Madrid ke Liga Italia

AC Milan telah memutuskan untuk tidak memenuhi permintaan skema kontrak Franck Kessie.

Manajemen Rossoneri lebih memilih melepas pemain Pantai Gading tersebut meninggalkan klub di akhir musim ini.

Artinya, bertambah lagi daftar pemain yang hengkang dari AC Milan secara gratis setelah masa kontraknya berakhir.

La Gazzetta dello Sport melaporkan bahwa Kessie harus menandatangani kesepakatan dengan Barcelona dengan gaji tetap sebesar € 6,5 juta.

Jumlah tersebut belum termasuk ditambah bonus yang membuat Kessie berpotensi mendapatkan gaji € 8 juta secara total.

Sebenarnya, angka itu tidak terlalu jauh dari tawaran kontrak terbaru yang diluncurkan Paolo Maldini untuk Franck Kessie.

Baca juga: Jadwal Play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022: Striker Gaek AC Milan Jadi Amunisi Baru Swedia

Dalam negosiasi yang sulit seperti dengan Kessie, menawarkan tambahan € 500 ribu per musim mungkin sudah cukup untuk mendapatkan persetujuan dari pemain.

Namun masalahnya ada pada komisi mencapai € 10 juta yang diminta oleh agen Franck Kessie, George Atangana.

Dengan begitu, secara total, AC Milan sama saja harus memberi pemain bayaran sebesar € 8.5 juta per tahun, termasuk biaya total tambahan.

Itulah sebabnya AC Milan memutuskan untuk tidak menaikkan tawaran mereka dan dengan demikian membiarkan Kessie untuk pergi ke tim lain secara gratis.

Langkah tersebut memang bukan merupakan pilihan yang mudah dibuat oleh manajemen Rossoneri, bahkan cenderung berat, jika harus jujur.

Namun yang pasti, itu adalah sikap konsisten dari Manajemen Elliott yang selalu melihat investasi pada rasio biaya terhadap nilai.

Baca juga: Dinilai Cocok dengan Gaya Permainan Liga Italia, AC Milan Bajak Striker Liverpool Secara Gratis

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved