Liga Italia

TERBARU Jadwal Siaran Langsung Liga Italia Pekan Ini: AC Milan vs Fiorentina, Udinese vs Inter Milan

Terbaru jadwal siaran langsung Liga Italia pekan ini: AC Milan vs Fiorentina, Udinese vs Inter Milan.

Editor: Ikbal Nurkarim
Football Italia/Lega Serie A
Live Streaming RCTI Liga Italia malam ini menyajikan big match Napoli vs Udinese, Inter Milan vs Fiorentina, dan Cagliari vs AC Milan. Terbaru jadwal siaran langsung Liga Italia pekan ini: AC Milan vs Fiorentina, Udinese vs Inter Milan. 

01:45 - Atalanta vs Salernitana

Inter Milan Tertinggal dari AC Milan, tapi Masih Diunggulkan

Eks pelatih kenamaan Italia Fabio Capello meyakini, Inter Milan tetap favorit Scudetto.

Pasalnya, Inter Milan disebut memiliki lawan yang lebih mudah ketimbang AC Milan di sisa musim.

Sebelumnya, Nerazzurri gagal merebut kembali Capolista dari Milan setelah ditekuk Bologna 1-2 pada tengah pekan ini.

Ivan Perisic memberi Inter keunggulan cepat usai menciptakan gol cepat di menit ketiga.

Setelahnya Inter habis-habisan menyerang Rossoblu tapi malah kebobolan gol-gol dari Marko Arnautovic dan Nicola Sansone sehingga kalah.

Dengan kekalahan itu Inter menempati peringkat kedua klasemen sementara usai mengoleksi 72 poin, tertinggal dua poin dari Milan di puncak.

Baca juga: Jadwal Liga Italia Serie A Pekan ke-35: Spezia vs Lazio, Cek Head to Head dan Berita Tim Terbaru

Persaingan Scudetto semakin memanas di antara kedua klub karena kompetisi tinggal menyisakan empat pertandingan saja.

Di sisa musim, Inter Milan akan menghadapi tim-tim yang dengan peringkat sembilan besar dari bawah.

Dimulai dengan laga tandang ke Udinese (1/5), lalu Empoli (6/5), Cagliari (16/5) dan mengakhiri dengan menjamu Sampdoria (22/5).

Sementara itu AC Milan mendapatkan empat pertandingan melawan tim-tim di 10 besar klasemen.

Pada akhir pekan ini, Rossoneri akan menjamu Fiorentina, diikuti Verona, Atalanta, dan terakhir Sassuolo.

"Inter masih favoritnya, setidaknya melihat jadwal pertandingan sisa," ungkap Capello kepada La Gazzetto dello Sport.

"Mereka lebih tangguh setelah mengalahkan Juventus sekarang mari kita lihat saja apa yang bisa mereka lakukan."

Baca juga: Perebutan Scudetto Liga Italia, Bagaimana Jika AC Milan dan Inter Milan Berakhir Punya Poin Sama?

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved