Kabar Artis
The Summer I Turned Pretty Nonton di Mana? Simak Sinopsis Serial Kisah Cinta Segitiga Antar Saudara
The Summer I Turned Pretty merupakan serial terbaru yang tayang di Amazon Prime Video mulai 17 Juni 2022.
TRIBUNKALTIM.CO - Inilah sinopsis The Summer I Turned Pretty yang tayang di Amazon Prime Video.
Ketahui juga di mana bisa menonton serieal The Summer I Turned Pretty di artikel berikut ini.
Diketahui, terdapat tiga seri buku The Summer I Turned Pretty, It's Not Summer Without You, dan We'll Always Have Summer.
Serial The Summer I Turned Pretty akan berjumlah 7 episode.
Baca juga: Serial Paling Ditunggu-tunggu, Inilah Link Nonton Anime One Piece Episode 1015 Sub Indo Gratis
Baca juga: Diambil dari Serial Populer, Inilah Deretan Nama Karakter Anime yang Ulang Tahun pada Bulan April
Baca juga: Translate Korea Indoneia: Arti Kata Shibal yang Populer di Serial Zombi All of Us Are Dead
The Summer I Turned Pretty merupakan serial terbaru yang tayang di Amazon Prime Video mulai 17 Juni 2022.
Series drama romantis ini adaptasi dari novel karya Jenny Han.
Series ini dibintangi oleh Lola Tung, Jackie Chung, dan Rachel Blanchard.
The Summer I Turned Pretty menceritakan tentang Isabel yang sedang liburan musim panas bersama keluarganya. Namun, saat tengah menikmati liburan masalah rumit muncul.
Isabel dan dua saudara laki-lakinya malah terjebak cinta segitiga.
Bagaimana kelanjutan kisah mereka? Saksikan kisah mereka dalam The Summer I Turned Pretty yang tayang di Amazon Prime Video mulai 17 Juni 2022.
Alur cerita serial ini didasarkan pada buku pertama dari trilogi The Summer I Turned Pretty.
Sebagai informasi, terdapat tiga seri buku The Summer I Turned Pretty, It's Not Summer Without You, dan We'll Always Have Summer.
Serial The Summer I Turned Pretty akan berjumlah 7 episode, mengutip Cewekbanget.grid.id
Musim panas tahun ini para remaja disambut oleh series The Summer I Turned Pretty.
Baca juga: JANGAN Ketinggalan, Serial Layangan Putus Tayang Perdana di RCTI Malam Ini Mulai Pukul 18.30 WIB
Series adaptasi novel karya Jenny Han, orang sama yang menulis cerita To All The Boys I've Loved Before.
Yup, buat kita yang suka dengan trilogy To All The Boys I've Loved Before, jangan sampai skip series satu ini!
The Summer I Turned Pretty mulai tayang
Jenny Han behasil menjabat sebagai produser eksekutif untuk film kedua dan ketiga dari To All the Boys.
Ketiga film To All the Boys itu rilis di platform Netflix dan sukses menembus pasar luas.
Karena kesuksesan itu, Han lebih hati-hati lagi melangkah untuk The Summer I Turned Pretty.
Melansir dari People, sudah banyak tawaran dari rumah produksi dan berbagai platform menghampiri Han.
Tapi dia menundanya terus dan baru bisa terwujud hari ini karena telah menemukan rumah yang terbaik bagi The Summer I Turned Pretty.
The Summer I Turned Pretty resmi ditayangkan di Amazon Prime Video, mulai 17 Juni 2022.
Berformat series, The Summer I Turned Pretty siap mengaduk-aduk perasaan para remaja dengan kisah cinta segitiga.
Sinopsis The Summer I Turned Pretty
Season pertama ini akan diceritakan sesuai bukunya yang rilis 2009 lalu.
Belly atau Isabella Corbyn, remaja putri yang menemukan dirinya memulai kehidupan perempuan.
Terperangkap dalam cinta segitiga membingungkan, Belly dihadapkan pada dua bersaudara yang sebelumnya hanya dia anggap teman.
Belly punya jadwal rutin berlibur ke rumah kerabat ibunya, Laurel.
Ketika gadis itu naksir putra teman ibunya, di sisi lain dua cowok datang ke hidup Belly.
Conrad dan Jeremiah, yang awalnya hanya menganggap Belly seorang adik mulai berpandangan lain.
Perasaan lain itu lama-lama menjadi makin besar dan membuat mereka harus mengahdapi tantangan baru di dalam hubungan.
Akankah Belly memilih salah satunya? atau mereka akan tetap menjadi kerabat yang sudah seperti saudara?
Pemeran series The Summer I Turned Pretty
Belly diperankan oleh aktris pendatang baru Lola Tong.
Sementara Conrad diperankan oleh aktor muda Christopher Briney, dan untuk Jeremiah diperankan oleh Gavin Casalegno.
Wajah-wajah muda yang segar menambah fresh series remaja satu ini.
Jangan lewatkan perjalanan cinta Belly di The Summer I Turned Pretty, sudah mulai tayang!
Baca juga: Paragon, Ideosource dan Kompas Gramedia Media Angkat Cerita Oki dan Nirmala Jadi Serial
(*)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/32546574231.jpg)