Kabar Artis

Patahkan Isu dengan Arya Saloka, Amanda Manopo Publikasikan Kekasih, Sang Pacar Pertanyakan Gosip

Ingin patahkan isu dengan Arya Saloka, Amanda Manopo publikasikan kekasih. Amanda menyebut sang pacar kerap pertanyakan gosip yang beredar.

Instagram Amanda Manopo
Kolase foto Amanda Manopo dan kekasihnya. Ingin patahkan isu dengan Arya Saloka, Amanda Manopo publikasikan kekasih. Amanda menyebut sang pacar kerap pertanyakan gosip yang beredar. 

TRIBUNKALTIM.CO - Amanda Manopo akhirnya mempublikasikan bahwa dirinya sudah punya kekasih selepas putus dari Billy Syahputra.

Amanda Manopo mengatakan ia mempublikasikan pacarnya untuk mematahkan asumsi yang selama ini muncul.

Amanda Manopo sudah mendapat persetujuan dari kekasihnya untuk mempublikasikan hubungan mereka.

Seperti diketahui, isu hubungan asmara Arya Saloka dan Amanda Manopo sempat bikin heboh.

Isu ini berkembang usai video kemesraan Amanda Manopo dan Arya Saloka muncul di media sosial.

Baca juga: Adik Ipar Sandra Dewi Jadi Kekasih Baru Amanda Manopo? Lawan Main Arya Saloka: I Love You

Baca juga: Amanda Manopo Beri Isyarat Ikuti Jejak Arya Saloka, Bakal Keluar dari Ikatan Cinta?

Amanda Manopo menuturkan bahwa kekasih barunya kerap mempertanyakan soal gosip yang beredar.

Kekasih Amanda Manopo sangat memperhatikan terutama soal gosip Amanda yang kerap dijodoh-jodohkan dan dipasangkan dengan beberapa pria.

Bukan karena marah, tapi kekasih Amanda Manopo kasihan pada pacarnya karena banyak gosip yang beredar.

"Dia kasihan dengan apa yang terjadi, dengan gosip-gosip yang ada. Saya dicocokkin sama ini, dicocokkin sama itu, dia tahu mungkin," ucap Amanda Manopo di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor, beberapa waktu lalu.

"Dia suka nanya 'loh ini siapa' 'emang kamu ada ini', nggak kujawab," ungkapnya.

Amanda juga mengenalkan kekasih barunya ke keluarga, ia mengaku dapat dukungan untuk menjalani hubungan dengan siapapun.

"Untuk keluarga mereka nggak pernah terlalu banyak komentar. At least mereka melihat aku happy," beber Amanda.

"Dan mereka lihat ada orang yang bisa ngasih bisa ngejaga bisa buat aku bahagia apapun itu siapapun itu mereka nggak masalahin itu," terangnya.

Sekedar informasi, beberapa waktu lalu Amanda Manopo mengunggah foto bersama seorang pria yang diakuinya sebagai kekasih baru.

Sayangnya Amanda tak mengungkapkan siapa sosok kekasih barunya itu karena ia menutupi wajah sang kekasih dengan stiker love.

Baca juga: Sosoknya Tak Kalah dari Arya Saloka, Kekasih Baru Amanda Manopo Tersorot

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved