Liga 1
Jadwal Liga 1 Borneo FC vs Persebaya, Leo Guntara Minta Doa Raih 3 Poin Kalahkan Bajul Ijo
Leo Guntara telah lama berlabuh di Borneo FC Samarinda meminta doa kepada masyarakat Samarinda, Kalimantan Timur untuk bisa menang.
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Jadwal Liga 1 Borneo FC Samarinda vs Persebaya hari ini, Jumat 19 Agustus 2022, Leo Guntara mengutarakan banyak harapan dan akan turun berlaga sore ini.
Dia sebagai pemain yang telah lama berlabuh di Borneo FC Samarinda meminta doa kepada masyarakat Samarinda, Kalimantan Timur untuk bisa menang.
Ingin sekalai merraih 3 poin di kandang untuk kalahkan Bajul Ijo, tim julukan Persebaya Surabaya.
Bermain sebagai tuan rumah, Leo Guntara pun bertekad untuk menguasai laga dan skor akhir.
Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Borneo FC vs Persebaya Surabaya Hari Ini, Ada Matheus Pato dan Marselino
Baca juga: Soal Permintaan Keringanan HTM Suporter Persebaya, Manajer Borneo FC Tegaskan Harga Tetap Normal
Baca juga: Sadar Borneo FC Tengah On Fire di Liga 1, Pelatih Persebaya Aji Santoso Siapkan Taktik Khusus
"Minta doa dan dukungannya, target kami pada laga nanti, InsyaAllah tiga poin," ungkap Leo Guntara saat sesi konferensi pera jelang pertandingan di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur.
Absen Akibat Hukuman
Pemain Borneo FC Samarinda Leo Guntara, sudah melewatkan tiga laga usai menerima sanksi skorsing akibat kartu merah.
Leo Guntara, mendapatkan kartu merah saat Skuad Pesut Etam julukan Borneo FC Samarinda berhadapan dengan Arema FC pada pekan pertama Liga 1 lalu.
Jelang laga Borneo FC melawan Persebaya Surabaya, pada Jumat (19/8) hari ini, Leo Guntara pun dipastikan sudah bisa bergabung dalam skuad tim besutan Milomir Seslija.
Pemain yang berposisi di Bek Kiri itu pun, menyebut untuk persiapan pihaknya baik, dan tentunya untuk melanjutkan tren positif yang sudah didapat di beberapa laga.
Baca juga: Jadwal Liga 1 Borneo FC vs Persebaya Surabaya, Siapkan Taktik Antisipasi Para Striker Pesut Etam
Tentang dirinya yang tiga laga tidak bermain akibat sanksi itu, ia menyebut itu merupakan murni kesalahannya dan menjadikan itu pelajaran buat kedepannya.
"Selama tiga pertandingan tidak bermain, itu murni kesalahan saya.
"Saya ambil itu sebagai pelajaran," tegas pemain yang selalu menjadi langganan di skuad inti Pesut Etam itu.

Sedangkan untuk pemain pengganti yang berada di posisinya, pemain kelahiran Padang, Indonesia tersebut menurutnya mereka telah berikan yang terbaik buat tim Borneo FC Samarinda.
Baca juga: Jelang Lawan Persebaya Surabaya, Pemain Borneo FC Samarinda Leo Guntara Kini Bebas Skorsing
"Kalau untuk tim siapa yang dimainkan di lapangan kita sudah sama-sama lihat mereka memberikan yang terbaik untuk tim ini," pungkasnya.
(TribunKaltim.co/Muhammad Riduan)
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.