Kabar Artis
Chat yang Diduga Amanda Zahra Syok Dituding KDRT oleh Agensi Arawinda: Aku Gemetar Banget
Usai viral karena diduga berselingkuh dengan suami Amanda Zahra yakni Guiddo Ilyasa, Arawinda Kirana kembali angkat bicara.
TRIBUNKALTIM.CO - Usai viral karena diduga berselingkuh dengan suami Amanda Zahra yakni Guiddo Ilyasa, Arawinda Kirana kembali angkat bicara lewat agensi Kite Ent.
Lama bungkam soal tudingan pelakor Amanda Zahra, Arawinda Kirana menuliskan klarifikasinya.
Sama seperti awal kasus dugaan berselingkuh dengan suami Amanda Zahra, klarifikasi Arawinda juga sama viralnya di media sosial.
Arawinda Kirana diisukan terseret sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Amanda Zahra dan Guiddo Ilyasa Purba.
Baca juga: Siapa Amanda Zahra yang Dituding Lakukan KDRT pada Suami oleh Agensi Arawinda Kirana? Profilnya
Terbaru, potongan tangkap layar chat WhatsApp viral diduga dikirim oleh Amanda Zahra pada sahabatnya.
Potret chat itu dibagikan oleh seorang pengguna Twitter bernama akun @lilithkis.
Dalam unggahannya, akun tersebut membagikan potongan pesan diduga dari Amanda Zahra setelah agensi Arawinda Kirana memberikan klarifikasi.
Amanda Zahra terlihat syok dan tidak menyangka dirinya dituding melakukan KDRT kepada putra semata wayangnya.
"Aku dibilang KDRT ke Lei? I'm literally shaking now (aku benar-benar gemetar sekarang)," demikian bunyi pesan itu, mengutip Tribunnews.com dengan judul Viral Chat Diduga Amanda Zahra, Syok Dituding KDRT pada Bayinya oleh Agensi Arawinda Kirana
"Aku gemeter banget," tambahnya.

Amanda Zahra tampak menguraikan curhatan panjang melalui akun Twitter-nya @amndzahra setelah KITE Entertainment merilis pembelaan terhadap Arawinda Kirana.
Ia membagikan tiga buah gambar yang merupakan tangkap layar dari catatan di HP-nya.
Tiga buah gambar itu berisi curhatan Amanda Zahra dalam Bahasa Inggris.
Ia terlihat mencurahkan perasaannya sekaligus melayangkan sindiran pada pelakor yang diduga Arawinda Kirana.
Amanda sekaligus menggambarkan apa yang sudah suaminya, Guiddo Ilyasa lakukan.