Liga 1
Lawan Rans Nusantara FC di Liga 1, Pelatih Borneo FC Beber Kondisi Anak Asuhya, 2 Pemain Absen
Borneo FC Samarinda akan berhadapan dengan Rans Nusantara FC di Stadion Manahan, Solo pada Senin (19/12/2022) pukul 16.15 WITA.
Penulis: Muhammad Riduan |
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Borneo FC Samarinda akan berhadapan dengan Rans Nusantara FC di Stadion Manahan, Solo pada Senin (19/12/2022) pukul 16.15 WITA.
Pertandingan Skuad Pesut Etam melawan Rans Nusantara FC besok tersebut, merupakan laga pekan ke-16 putaran pertama lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 2022/2023.
Jelang laga, pelatih Borneo FC, Andre Gaspar mengatakan, pihaknya telah melakukan persiapan yang bagus sehingga kondisi para pemain juga bagus.
"Pada hari ini juga masih ada latihan terakhir jelang laga, maka kita akan menjalankan official training," ungkapnya di sesi konferensi pers, pada Minggu (18/12/2022).
Dia menambahkan, ada dua pemain Pesut Etam yang dipastikan tidak bisa tampil di laga itu lantaran usai diganjar kartu merah, yakni Diego Michiels dan Sihran Amrullah.
Baca juga: Jadwal Liga 1 RANS Nusantara vs Borneo FC, Leo Guntara Beber Suasana Tim Sangat Kompak
Meski demikian, pelatih asal Brasil itu menegaskan pihaknya masih mempunyai banyak pemain yang bisa mengisi kekosongan dari posisi dua punggawa itu.
"Mereka semua pemain bagus, namun menurut saya siapapun yang mendapat waktu bermain harus memberikan 100 persen untuk tim kita ini," tuturnya.
Laga ini nantinya tentu tak akan mudah bagi Pesut Etam, mengingat Rans Nusantara baru saja memetik tiga poin usai kalahkan Bhayangkara FC dengan skor 2-1.
Soal itu Andre menilai semua laga berlangsung keras, karena semua memang tim bagus, apalagi melawan Rans Nusantara FC yang baru saja berhasil meraih kemenangan.
Baca juga: Jumpa Rans Nusantara FC di Pekan ke-16, Borneo FC Berpeluang Kunci Juara Paruh Musim Liga 1
"Kendati demikian, maka semua pemain harus fokus dan kerja keras, untuk kita mendapatkan hasil yang maksimal melawan Rans Nusantara FC besok nanti," ucapnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/pemain-borneo-fc-samarinda-menjalani-sesi-latihan-menjelang-pertandingan-melawan-rans.jpg)