Drama Korea
Deretan Drama Korea dengan Rating Tertinggi selama 2022, Drakor Favorit Kamu Termasuk?
Drama Korea dengan rating tertinggi yang populer di kalangan masyarakat Indonesia selama 2022.
TRIBUNKALTIM.CO - Drama Korea memiliki penggemar yang tersebar hampir di seluruh penjuru di dunia.
Tidak terkecuali di Indonesia, drama Korea saat ini sudah menjadi satu di antara tontonan yang populer.
Maka tak heran tontonan drakor dari aktor ternama atau idol K-pop sangat dinantikan sebagian masyarakat Indonesia.
Selama 2022 ini, banyak drakor dari berbagai genre yang laris manis.
Bahkan kebanyakan mereka meminta untuk dibuatkan season kedua.
Apa saja? Berikut Tribunnews merangkum drakor dengan rating tertinggi yang populer di kalangan masyarakat Indonesia selama 2022:
Baca juga: 8 Drama Korea yang Tayang Januari 2023, Ada Brain Cooperation hingga Crash Course in Romance
1. All of Us Are Dead

Awal tahun ini, drama All of Us Are Dead mendominasi tontonan drakor saat itu.
Bahkan drama yang dibintangi Park Solomon ini mendapat rating tertinggi di Korea, dan beberapa kali trending di Twitter setiap tayangan episode terbaru muncul.
Berkat kepopulerannya ini, followers pemain All of Us Are Dead melejit pesat di instagram.
Seperti Cho Yi Hyun yang berperan sebagai Nam Ra, kini namanya sudah banyak dikenal di berbagai negara termasuk Indonesia, padahal sebelumnya tidak terlalu populer.
"Setelah 'All of Us Are Dead' dirilis, jumlah pengikut Instagram saya naik, dan itu masih meningkat pesat hingga sekarang," kata Cho Yi Hyun saat jumpa pers.
"Ada begitu banyak suka sekarang, dan jumlah komentar terus bertambah," lanjutnya.
Drama ini dianggap berhasil hingga membuat penasaran. Maka banyak tuntutan dari penonton untuk dibuatkn season kedua.
All of Us Are Dead bercerita tentang sebuah sekolah yang menjadi pusat dari sebuah wabah zombie akibat kegagalan eksperimen sains.
Dengan risiko ini, sekelompok siswa yang harus berjuang hidup dan mati agar bisa keluar dari sekolah dalam keadaan selamat kendati bahaya zombie di luar sekolah juga akan mengintai mereka.
Berbekal berbagai barang dan kemampuan bertahan hidup yang terbatas, mereka harus mencari pertolongan dari otoritas keamanan.
All of Us Are Dead mendapat 17,4 juta tontonan di Netflix beberapa hari setelah penayangan.
2. Money Heist: Korea
Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 1 bercerita tentang sekelompok orang yang merencanakan sebuah perampokan menjelang proses reunifikasi antara Korea Utara dan Korea Selatan yang semakin dekat.
Pemicunya karena ada ketidakadilan di tengah masyarakat akibat proses reunifikasi ini.
Uniknya, para penjahat yang dikumpulkan seseorang yang disebut profesor ini saling tidak mengenal satu sama lain.
Berlatar beberapa profesi, bahkan ada bekas tentara dari Korea Utara, mereka mencuri uang reunifikasi yang sedang dicetak dan belum diterbitkan negara.
Selama periode penayangannya, Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 1 berhasil menduduki peringkat global di Netflix.
Serial yang akan berlanjut pada season kedua, tembus 33,7 juta jam penayangan di Netflix pada 20-26 Juni 2022.
Baca juga: 7 Drama Korea yang Wajib Kalian Tonton saat Tahun Baru 2023, Bikin Rela Begadang Nih
3. Big Mouth

Menurut data Nielsen Korea, saat penayangan, drama ini meraih rating tertinggi, yakni 11,2 persen.
Drama bergenre thriller ini sangat populer saat penayangannya sebab sosok Big Mouse yang baru terungkap di akhir episode.
Ditambah drama ini adalah debut Lee Jong Suk setelah kembali tugas dari wajib milter.
Adapun Yoona SNSD sebagai lawan main Lee Jong Suk.
Keterbilatan Yoona di drama ini juga merupakan rekomendasi dari Lee Jong Suk.
"Saya langsung merasa Lim (Yoona) akan sangat cocok untuk membawakan peran Ko Miho ketika membaca naskah. Bukan hanya saya, tapi Lee Jong Suk yang memerankan Chang Ho juga sangat merekomendasikan Yoona untuk karakter ini," kata Oh Choong Hwan selaku sutradara saat jumpa pers.
Dalam drama ini, Yoona SNSD berperan sebagai seorang perawat bernama Ko Miho yang merupakan istri Park Chang Ho.
Sedangkan Lee Jong Suk berperan sebagai seorang pengacara bernama Park Chang Ho alias Big Mouth.
4. Twenty Five Twenty One
Selama 2022, drama ini menjadi satu di antara tontonan paling populer di Korea sejak penayangannya.
Menurut laporan Good Data Corporation per 9 Maret 2022, Twenty Five, Twenty One menduduki puncak drama yang paling banyak ditonton selama empat minggu berturut-turut.
Ketiga pemainnya yakni Kim Tae-ri, Nam Joo-hyuk dan Bona WJSN, pun menjadi aktor yang paling menarik perhatian dan masing-masing berada di nomor 1, 2 dan 3, menurut laporan tersebut.
Selain itu, menurut data Nielsen Korea, Twenty Five, Twenty One berhasil menembus rating tinggi nasional rata-rata dengan 10,9 persen.
Di Korea Selatan, rating dengan dua digit seperti itu boleh dibilang merupakan bukti bahwa suatu tontonan memang menjadi populer di negara tersebut.
Twenty Five, Twenty One berkisah kehidupan romantis anak muda selama 1998 hingga 2021.
Dalam drama ini, Kim Tae Ri berperan sebagai Na Hee-do, pemain anggar profesional dari tim nasional yang berani dan tidak pantang menyerah.
Na Hee Do kemudian dipertemukan dengan reporter Baek Ji Yin (Nam Joo H yuk) yang berjuang dari keterpurukan ekonomi akibat bisnis keluarganya yang bangkrut.
Kisah percintaan mereka pun cukup menarik dan mendapatkan ending yang tidak terduga.
Baca juga: 5 Daftar Pemeran Drama Korea Reborn Rich, Streaming Link Nonton Drakor Terbaru
5. Extraordinary Attorney Woo

Extraordinary Attorney Woo bercerita tentang seorang pengacara berusia 27 tahun bernama Woo Young Woo yang memiliki penyakit autisme.
Hal yang membuatnya menarik adalah dia memiliki IQ 164, ingatan yang kuat, dan cara berpikir kreatif.
Kondisi itu membuat dirinya bisa menjadi lulusan terbaik dalam jurusan hukum Universitas Nasional Seoul. Namun, Young-woo memiliki kesulitan interaksi dengan rekan kerjanya.
Capaian drama ini bisa mulai dilihat pada peringkat drama dan aktor yang paling banyak dibicarakan (buzzworthy) per 7 Juli 2022.
Berdasarkan data peringkat mingguan dari Good Data Corporation, serial Extraordinary Attorney Woo dan aktris Park Eun Bin (pemeran Woo Young-woo) menjadi yang paling banyak dibicarakan dan menempati peringkat pertama.
Menurut laporan Nielsen Korea, episode akhir drama Extraordinary Attorney Woo mencatat rating tertingginya sebesar 17,53 persen.
6. Business Proposal
Tak kalah menarik dari yang lainnya, drama Business Proposal yang rilis pada 5 April ini mencapai rating tertinggi 11,6 persen.
Drama yang diadaptasi dari webtoon ini bercerita tentang Shin Ha-ri (Kim Se Jeong), karyawan di sebuah perusahaan yang terjebak pada kencan buta karena ulah temannya, Jin Young Seo (Seol In-a), putri dari keluarga karya.
Ternyata sosok yang ditemui pada saat kencan buta tersebut merupakan CEO di perusahaannya, Kang Tae Mu (Ahn Hyo Seop).
Pertemuan yang unik ini berujung pada cinta yang tentu memiliki konflik dan rintangan di dalamnya.
Baca juga: 8 Rekomendasi Drama Korea Historikal, Kisahnya Berfokus pada Romansa Cinta Istimewa
7. Reborn Rich

Tayang sejak November, Reborn Rich menjadi drama yang paling dinantikan, apalagi dibintangi aktor ternama Song Joong Ki.
Drama ini masih tayang, pada episode 8 Reborn Rich, drakor dengan bintang utama Song Joong Ki ini mencetak peringkat nasional rata-rata 19,449 persen, naik 3,3 persen dari episode sebelumnya.
Angka ini lebih tinggi dari rekor drama Extraordinary Attorney Woo.
Reborn Rich berkisah tentang seorang sekretaris konglomerat bernama Yoo Hyun-woo (Song Jong ki) yang berkharisma.
Namun, dia diperlakukan lebih seperti pesuruh yang mengerjakan semua permintaan dari keluarga pebisnis terkaya di Korea selatan, grup Sunyang.
Namun demikian, ketika ditugaskan untuk menarik kembali uang perusahaan di luar negeri, Hyun woo dibunuh oleh juniornya oleh cucu tertua keluarga Sunyang, Jin Seong-joon (Kim Nam Hee).
Dia ditembak tepat di pinggir jurang yang mengarah ke laut lepas.
Anehnya saat membuka mata, dia terlahir kembali sebagai cucu bungsu keluarga Sunyang, Jin Do-jun yang sebelumnya hilang secara misterius.
Kejadian itu menarik muncul plot masa sekitar1987. Sempat bingung dan bertanya-tanya mengapa dia berada di tubuh mungil cucu CEO Sunyang Group Jin Yang-chul (Lee Sung Min), Hyun Woo pun mencoba menjalani hidup sebagai Do Jun untuk menjalani misi balas dendam.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kaleidoskop 2022, Deretan Drama Korea dengan Rating Tertinggi Selama 2022, https://www.tribunnews.com/seleb/2022/12/26/kaleidoskop-2022-deretan-drama-korea-dengan-rating-tertinggi-selama-2022?page=all.