Piala Asia
3 Alasan Timnas Indonesia Bisa Pulang Kampung Lebih Dulu di Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan
Inilah tiga alasan Timnas Indonesia bisa pulang kampung lebih dulu di Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan.
Zanadin Faris sebelumnya terkena cedera ringan ketika berlaga di Turnamen Mini.
Namun melalui pemeriksaan, pemain Persis Solo tersebut tidak menderita cedera yang membahayakan, maka dapat turut di boyong Garuda ke Uzbkistan.
Namu selepas latihan perdana, Zanadin Faris mendapatkan cedera karena buruknya kondisi lapangan di Uzbekistan.
Hal tersebut dipertegas melalui pernyataan Shin Tae-yong sehari sebelum laga kontra Suriah.
"Memang sebelumnya kan Zanadin cedera waktu di Jakarta tapi laporan memang tidak ada masalah, jadi akhirnya dibawa sampai ke Uzbekistan,” ungkap Shin Tae-yong, Jumat (3/3/2023).
“Satu hari sebelum pertandingan memang kita menggunakan lapangan yang kurang baik ya kondisinya jadi sampai cedera kembali. Jadinya mau tidak mau diganti sama Brandon,” sambungnya.
Baca juga: Terbaru! Jadwal Bola Hari Ini Sabtu 4 Maret 2023: Piala Asia U-20 2023, Serie A hingga Liga Inggris
Memang Timnas U20 mendapat pemain pengganti, yakni Brandon Scheunemann.
Namun pemain PSIS Semarang memiliki tipikal lebih bertahan.
Brandon dapat ditempatkan sebagai bek tengah dan juga gelandang bertahan.
Sebelumnya Zanadin Faris merupakan motor lini tengah Garuda Muda.
Zanadin belum pernah absen Timnas U20 Indonesia saat ujicoba di Turnamen Mini.
Melalui duetnya bersama Arkhan Fikri membuat permainan Indonesia lebih cair melalui umpan-umpan akuratnya.
3. Lini Serang Mandul
Timnas U20 Indonesia belum mencetak gol selama Piala Asia U20 2023.
Bahkan ketika laga kontra Irak, Garuda gagal nyekor walupun unggul jumlah pemain.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.