Piala FA

Manchester City vs Sheffield Kick Off 22.45 WIB, Memori Kelam Pep Guardiola di Semifinal Piala FA

Duel seru Manchester City vs Sheffield kick off 22.45 WIB, memori kelam Pep Guardiola di semifinal Piala FA.

Editor: Ikbal Nurkarim
Oli SCARFF / AFP
Striker Manchester City, Erling Haaland, dapat arahan dari Pep Guardiola di Liga Inggris. Duel seru Manchester City vs Sheffield kick off 22.45 WIB, memori kelam Pep Guardiola di semifinal Piala FA. 

TRIBUNKALTIM.CO - Duel seru Manchester City vs Sheffield kick off 22.45 WIB, memori kelam Pep Guardiola di semifinal Piala FA.

Simak juga prediksi skor Manchester City vs Sheffield United.

Raksasa Liga Inggris Manchester City akan menghadapi Sheffield United pada pertandingan Semifinal Piala FA di Wembley Stadium, Sabtu (22/4/2023) malam ini mulai kick-off pukul 22.45 WIB.

Pep Guardiola selaku pelatih Manchester City mempunyai sejarah pahit di tiga edisi terakhir Semifinal Piala FA.

Mengutip statistik Transfermarkt, Pep Guardiola selalu gagal membawa Manchester City melewati babak Semifinal Piala FA di 3 edisi sebelumnya.

Baca juga: Prediksi Skor Manchester City vs Sheffield United Piala FA Malam Ini, Citizens Dihantui Memori Kelam

Hal itu dimulai pada musim 2019/2020, Manchester City menyerah dua gol tanpa balas dari Arsenal.

Musim berikutnya, Manchester City gantian disingkirkan Chelsea dengan skor tipis 1-0.

Terakhir musim lalu, Manchester City menyerah dihadapan Liverpool dengan skor ketat 2-3.

Kegagalan Manchester City di 3 tahun terakhir Semifinal Piala FA harus segera diatasi Guardiola.

Pada Semifinal Piala FA musim ini, Manchester City berpeluang memperbaiki rekor buruk 3 tahun terakhir tersebut.

Sebab, Manchester City hanya bertemu Sheffield yang bermain di kasta kedua Championship.

Perbedaan kualitas pemain jelas sangat mencolok dari kedua tim yang bertanding malam nanti.

Apalagi rekor pertemuan juga dipegang Manchester City yang selalu mengalahkan Sheffield di 4 pertandingan sebelumnya.

Dengan hal tersebut, Manchester City sangat diunggulkan meraih kemenangan atas Sheffield.

Baca juga: Seru! Jadwal Tinju Dunia Ryan Garcia vs Gervonta Davis, Live Streaming, Jam Tayang Hari Minggu Ini

Berikut Prediki Skornya

Whoscored, Sportsmole: Manchester City 3-0 Sheffield

The Hardtackle: Manchester City 2-0 Sheffield

Head to Head

30 Januari 2021: Manchester City 1-0 Sheffield

31 Oktober 2020: Sheffield 0-1 Manchester City

22 Januari 2020: Sheffield 0-1 Manchester City

30 Desember 2019: Manchester City 2-0 Sheffield

27 Janauri 2008: Sheffield 2-1 Manchester City

Lima Pertandingan Terakhir Manchester City

20 April 2023: Bayern Munchen 1-1 Manchester City (Semifinal UCL)

15 April 2023: Manchester City 3-1 Leicester (Liga Inggris)

12 April 2023: Manchester City 3-0 Bayern Munchen (Semifinal UCL)

8 April 2023: Southampton 1-4 Manchester City (Liga Inggris)

1 April 2023: Manchester City 4-1 Liverpool (liga Inggris)

Baca juga: Prediksi Manchester City vs Burnley Piala FA: Skor, Susunan Pemain dan H2H

Lima Pertandingan Terakhir Sheffield

19 April 2023: Sheffield 1-0 Bristol (Championship)

15 April 2023: Sheffield 4-1 Cardiff (Championship)

11 April 2023: Burnley 2-0 Sheffield (Championship)

7 April 2023: Sheffield 1-0 Wigan (Championship)

1 April 2023: Norwich 0-1 Sheffield (Championship)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved